Suara.com - Kabar mengenai kemungkinan kehadiran pemain naturalisasi baru di Timnas Indonesia telah mencuri perhatian banyak pihak, termasuk media dari negara tetangga, Vietnam. Arya Sinulingga, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, baru-baru ini mengungkapkan bahwa pihaknya sedang mengurus proses naturalisasi beberapa pemain keturunan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Walaupun tidak mengungkapkan identitas pemain-pemain keturunan yang dimaksud, kabar ini langsung menarik perhatian dan menjadi perbincangan di media sosial.
Tak hanya itu, media lokal Vietnam, Soha.vn, juga ikut membahasnya.
Dalam laporannya, Soha.vn menyatakan bahwa Timnas Indonesia berencana menambah pemain naturalisasi untuk menghadapi turnamen besar, seperti Piala Asia 2023 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
"Timnas Indonesia menambah banyak pemain naturalisasi untuk menghadapi tim Vietnam dalam turnamen besar," tulis Soha.vn seperti yang dikutip pada Rabu (2/8/2023).
Dalam perspektif media Vietnam, langkah PSSI yang tengah memproses naturalisasi pemain-pemain baru akan memberikan keuntungan bagi Timnas Indonesia.
Hal ini dianggap sebagai upaya untuk memperkuat skuad Garuda dalam menghadapi persaingan di tingkat internasional.
"PSSI telah menerapkan prosedur naturalisasi untuk banyak pemain yang bermain di Eropa, guna meningkatkan kekuatan timnas dalam menghadapi turnamen Asia dan Kualifikasi Piala Dunia," lanjut laporan tersebut.
Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia berada dalam satu grup dengan Vietnam dalam ajang Piala Asia 2023.
Baca Juga: Dicoret Bima Sakti dari Timnas Indonesia U-17, Pemain Diaspora Ini Ternyata Belum Bisa Move On
Kedua tim akan bersaing di Grup D bersama Jepang dan Irak, menambah intensitas persaingan dalam turnamen tersebut.
Tidak hanya di Piala Asia, Timnas Indonesia juga berpotensi bertemu kembali dengan Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Hasil undian menunjukkan bahwa pemenang pertandingan antara Timnas Indonesia dan Brunei pada babak pertama akan masuk ke Grup F kualifikasi yang juga dihuni oleh Vietnam, Irak, dan Filipina.
Kehadiran pemain-pemain naturalisasi baru di Timnas Indonesia tentunya menimbulkan banyak harapan bagi para penggemar sepak bola Tanah Air.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Harga Emas Antam Stagnan, Hari Ini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Poin-poin Utama UU BUMN: Resmi Disahkan DPR RI, Selamat Tinggal Kementerian BUMN
-
LPS soal Indeks Situasi Saat Ini: Orang Miskin RI Mengelus Dada
Terkini
-
Di Antara Ernando Ari dan Reza Arya, Siapa Kiper Utama Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Percakapan Grup WhatsApp Pemain Timnas Indonesia Terbongkar Jelang Lawan Arab Saudi, Bahas Apa?
-
Trionda Resmi Menggema! FIFA Rilis Bola Piala Dunia 2026, Kawinkan Teknologi dan Tiga Negara
-
Rating 'Hijau' Calvin Verdonk: Statistik Solid Bek Timnas Saat Lille Tumbangkan AS Roma
-
Breaking News! Patrick Kluivert Panggil Kiper Keturunan Makassar untuk Lawan Arab Saudi
-
Kisah Berke Ozer: Kiper Lille yang Gagalkan Tiga Penalti Beruntun AS Roma
-
H-6 Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Pemain Keturunan Rp 31,29 Miliar Kasih Kabar Baik
-
Hasil Liga Europa: Klub Pemain Timnas Indonesia Kompak Berpesta
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Patrick Kluivert Ditarget Lolos Putaran Final Piala Dunia 2026, Kalau Gagal Bagaimana?