Suara.com - Transfer Moises Caicedo dari Brighton & Hove Albion ke Liverpool dengan nilai sebesar 110 juta pounds menjadi berita menarik di dunia sepak bola.
Jika Liverpool berhasil mengamankan Moisés Caicedo dengan biaya 110 juta pounds, ini akan menjadi rekor transfer termahal di Inggris. Rekor sebelumnya dipegang oleh Enzo Fernandez dengan transfer senilai 106,8 juta poundsterling.
Moisés Caicedo juga berpeluang melampaui rekor transfer termahal di Liga Inggris pada bursa musim panas 2023 ini. Sebelumnya, rekor ini dipecahkan Arsenal ketika merekrut Declan Rice dari West Ham senilai 100 juta pounds.
Kabar soal kesiapan Liverpool memboyong Moisés Caicedo ini tak terlepas dari informasi yang disampaikan pakar transfer Fabrizio Romano dan jurnalis asal The Athletic, David Ornstein, pada Jumat (11/8/2023). Keduanya sama-sama mengonfirmasi bahwa Liverpool bakal menjadi pemenang dalam transfer Moisés Caicedo.
Keputusan The Reds mendatangkan pemain asal Ekuador ini tak terlepas dari hengkangnya sejumlah gelandang mereka, seperti Fabinho yang direkrut Al Ittihad serta Jordan Henderson yang hengkang ke Al Ettifaq.
Meski dikabarkan telah sepakan dengan Brighton, Liverpool kini harap-harap cemas terkait transfer Caicedo. Pasalnya, sang pemain baru-baru ini menegaskan cuma ingin pindah ke Chelsea sebagaimana laporan pakar transfer Fabrizio Romano.
"Moises Caicedo baru saja memberi tahu Liverpool bahwa dia hanya ingin bergabung dengan Chelsea!" tulis Fabrizio Romano di Twitter, Jumat (11/8/2023) malam WIB.
"Caicedo telah memutuskan untuk menepati janjinya dan hanya menerima Chelsea karena persyaratan pribadi telah disepakati sejak akhir Mei."
"Chelsea, akan mengajukan tawaran lagi untuk menyelesaikan kesepakatan dengan Brighton."
Baca Juga: 3 Calon Kuda Hitam di Liga Inggris 2023/2024, Tim Elite Wajib Waspada
Profil Moisés Caicedo
Pemain bernama lengkap Moisés Isaac Caicedo Corozo ini merupakan pesepak bola yang berasal dari Ekuador. Dia tercatat lahir di Santo Domingo pada 2 November 2001. Kini, usianya baru menginjak 21 tahun.
Masa kecil Caicedo memang tak begitu beruntung. Kecintaannya dengan sepak bola dimulai saat memainkan kulit bundar di lapangan alakadarnya. Bahkan, gawangnya pun hanya dibuat dari tumpukan bebatuan.
Namun, keberuntungan itu datang ketika pelatih sepak bola bernama Ivan Guerra membantunya untuk mendapatkan sepatu sepak bola dan bermain di akademi yang lebih baik.
Caicedo awalnya bergabung dengan akademi bernama Barcelona. Setelah itu, dia sempat pindah ke Colorados Jaipadida, sebelum akhirnya direkrut akademi yang lebih profesional, ESPOLI pada 2014.
Dua tahun berselang, dia pindah ke Independiente del Valle, kliu kasta tertinggi Ekuador. Saat usianya 13 tahun, dia mendapat tempaan khusus bersama klub ini. Pada 2019, dia mendapat tiket untuk promosi bersama tim utama.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford