Suara.com - Salah stau Timnas Indonesia Ramadhan Sananta menjanjikan akan tampil lebih baik jika Indonesia lolos Semifinal Piala AFF U-23 2023. Ramadhan Sananta merupakan pencetak gol saat Timnas Indonesia melawan Timor Leste.
penyerang Muhammad Ramadhan Sananta mengatakan bahwa tetap bersyukur pada laga ini dapat meraih kemenangan melawan Timor Leste.
"Kita telah bekerja keras pada laga ini. Saya dan rekan-rekan yang lain banyak mendapat peluang, namun hanya dapat mencetak satu gol. Tapi inilah sepak bola, kita harus evaluasi kekurangan yang ada dan di laga selanjutnya dapat bermain lebih baik lagi," kata Ramadhan Sananta dikutip dari laman PSSI.
Timnas Indonesia meraih kemenangan tipis 1-0 atas Timor Leste di laga kedua grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Minggu (20/8).
Pada pertandingan ini, Indonesia tentu mendominasi permainan dan peluang.
Namun hanya satu gol saja yang tercipta melalui tandukan Muhammad Ramadhan Sananta pada menit ke-45'.
Dia mencetak gol memanfaatkan umpang silang Beckham putra.
Memasuki babak kedua, Indonesia tidak mengendurkan serangan dan sempat memberikan ancaman melalui tendangan Bagas Kaffa, akan tetapi bola dapat dihalau oleh kiper Timor Leste Georgino Da Silva.
Skuad Garuda Muda kembali memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan melalui upaya Sananta yang memanfaatkan bola liar di kotak penalti Timor Leste, akan tetapi tendangan pemain Persis Solo tersebut masih menyamping dari gawang.
Baca Juga: Terbongkar Dua Mantan Azizah Salsha Sebelum Menikah dengan Pratama Arhan, Siapa Saja?
Gelandang Esal Sahrul hampir memberikan gol kedua untuk Indonesia, akan tetapi tendangan mendatarnya masih dapat dimentahkan oleh Georgino.
Indonesia terus menggempur lini pertahanan Timor Leste dan sempat memiliki peluang melalui Sananta dan Muhammad Ragil, akan tetapi peluang yang didapatkan tidak ada yang berbuah menjadi gol.
Sananta sempat kembali membobol gawang Timor Leste, namun tidak disahkan oleh wasit karena hakim garis menganggap pemain tersebut lebih dulu berada dalam posisi offside.
Timor Leste memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan ketika Alexander Moreira mampu melepaskan tendangan keras di kotak penalti Indonesia, akan tetapi bola dapat dimentahkan oleh kiper Ernando Ari.
Selanjutnya Indonesia terus berupaya untuk menambah keunggulan, akan tetapi hingga peluit panjang berbunyi skor 1-0 untuk kemenangan Ramadhan Sananta serta kolega tetap bertahan.
Kini Indonesia masih harus menantikan hasil dari pertandingan pada grup lain agar bisa memastikan langkah ke babak semifinal Piala AFF U23.
Berita Terkait
-
Menohok! Ini Kritik Shin Tae-yong ke AFF usai Wasit Batalkan Gol Ramadhan Sananta
-
3 Syarat Timnas Indonesia U-23 Bisa Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23, Bantuan Thailand dan Vietnam Sangat Dibutuhkan'
-
Skenario Timnas Indonesia Bisa Gigit Jari di Piala AFF U-23 2023, Ternyata Hal Mengerikan Ini Bisa Saja Terjadi
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terkini
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal
-
Mengenal Eks Wonderkid Kaiserslautern, Tom Theo Fladung Pemain Keturunan Indonesia
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Timur Kapadze ke Media Uzbekistan: Saya Siap Pimpin Timnas Indonesia
-
PSSI Upayakan Marselino Ferdinan Ikut SEA Games, Justin Hubner Belum Diajak
-
Federasi Uzbekistan Gamblang Sebut Timur Kapadze Jadi Pelatih Timnas...
-
Legenda Ian Wright: Si Pembeda Tak Kenal Lelah yang Ubah Sejarah Arsenal
-
Ulah Baru Vinicius Jr! Tuntut Gaji Setara Mbappe, Real MadridEmoh
-
SEA Games 2025 di Thailand, Indra Sjafri Takut Berjanji Kasih Medali Emas