Suara.com - Legenda AC Milan memuji kualitas gelandang keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders dengan sebutan pemain cerdas.
Tijjani Reijnders menjadi sorotan media Italia berkat penampilannya bersama AC Milan saat berlaga melawan Bologna pada 21 Agustus 2023.
Ia berhasil mencatatkan assist berkelas kepada Oliver Giroud di menit ke-11. Pada akhir laga, AC Milan pun menang dengan skor 2-0.
Pemain keturunan Indonesia ini pun langsung menjadi sorotan. Salah satunya datang dari legenda AC Milan, Alessandro Costacurta.
Eks pemain AC Milan ini menilai Tijjani Reijnders merupakan pemain cerdas di atas lapangan.
Ia disebut-sebut memiliki kesamaan dengan pednahulunya di AC Milan seperti Frank Rijkaard, Ruud Gullit, dan Marco Van Basten.
"Dia adalah pemain yang paling cerdas, dia membantu orang lain untuk meningkatkan tim," kata Costacurta dilansir dari Pianeta Milan.
"Pemain asal Belanda yang bermain bersama saya memiliki karakter seperti yang ditunjukkan Tijjani Reijnders. Apa yang mengikat mereka? Antisipasi mereka. Semua orang setidaknya sedikit lebih di depan daripada yang lain," tutur Costacurta.
Perjalanan Tijjani Reijnders di AC Milan memang terbilang masih seumur jagung. Tetapi ia telah membuktikan kualitasnya bersama raksasa Italia tersebut.
Baca Juga: Blak-blakan dengan Media Belanda, Thom Haye Buka Peluang Bela Timnas Indonesia
Sebelumnya, ia membela AZ Alkmaar dan telah menjadi bagian penting klub Belanda tersebut. Alhasil AC Milan pun tertarik untuk mengamankan jasanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye
-
Persija Panaskan Bursa Transfer, Eks Persib hingga Fajar Fathurrahman Gabung?
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Beckham Putra Ungkap Alasan Selebrasi Ice Cold saat Kalahkan Persija Jakarta
-
Muka Masam Sir Alex Ferguson Usai Manchester United Ulangi Rekor Buruk 44 Tahun Lalu
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit