Suara.com - Liverpool sukses menorehkan kemenangan dengan skor 3-1 di kandang Wolves pada pekan kelima Liga Inggris di Stadion Molineux, Wolverhampton, Sabtu.
Pada pertandingan ini Wolves sempat unggul terlebih dahulu melalui Hwang Hee-chan, namun Liverpool dapat bangkit berkat gol dari Cody Gakpo, Andrew Robertson serta Hugo Bueno (bunuh diri), demikian catatan Liga Inggris.
Hasil ini membuat Liverpool berada di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 13 poin dari lima laga, sedangkan Wolves tertahan di peringkat ke-15 dengan torehan tiga poin.
Secara statistik Liverpool jelas mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 64 persen penguasaan bola serta melepaskan 16 tendangan yang enam di antaranya tepat sasaran.
Pada babak pertama Wolves mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan mampu unggul pada menit ke-7 berkat gol penyerang Korea Selatan Hwang Hee-chan.
Berawal dari umpan yang dikirimkan oleh Pedro Neto, bola dapat disambut oleh Hwang yang selanjutnya melepaskan tendangan kaki kanan dan membobol gawang Liverpool sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Tertinggal satu gol, Liverpool langsung merespon dan memiliki peluang melalui tendangan yang dilepaskan oleh Diogo Jota, namun bola masih melambung di atas mistar gawang Wolves.
Pada sisa waktu babak pertama, kedua tim saling memberikan tekanan serta serangan, namun hingga peluit dibunyikan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah tetap bertahan.
Memasuki babak kedua, Liverpool sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-51 berkat gol yang dicetak oleh Cody Gakpo memanfaatkan umpan Mohamed Salah sehingga skor berubah menjadi 1-1.
Baca Juga: Prediksi Wolverhampton vs Liverpool di Liga Inggris: Preview, Head to head dan Link Live Streaming
Sukses menyamakan kedudukan, Liverpool semakin rajin menebar ancaman di lini pertahanan Wolves, namun beberapa upaya yang mereka lakukan tak kunjung membuahkan hasil.
The Reds akhirnya sukses membalikkan skor menjadi 2-1 pada menit ke-85 setelah umpan sepak pojok Mohamed Salah dapat disambut oleh tendangan kaki kiri Andrew Robertson yang mengoyak jala gawang Wolves.
Skuad asuhan Jurgen Klopp mengunci kemenangan pada pertandingan ini setelah pada waktu tambahan babak kedua berhasil menambah keunggulan berkat gol bunuh diri bek Wolves Hugo Bueno dan skor berubah menjadi 3-1 untuk Liverpool yang bertahan hingga pertandingan usai.
Selanjutnya Liverpool akan menghadapi West Ham United pada pekan keenam Liga Inggris, Minggu (24/9), sedangkan Wolves akan dijamu oleh Luton Town, sehari sebelumnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Prediksi Persija Jakarta vs Persijap Jepara di BRI Super League Sabtu 3 Januari 2026
-
Liverpool "Diharamkan" Dapat Penalti? Arne Slot Mulai Hilang Kesabaran
-
Jadwal BRI Super League Pekan 16: Rebutan Persib Bandung dan Persija ke Puncak Klasemen
-
Rapor Kemenangan John Herdman Ungguli STY dan Patrick Kluivert, Bisa Sukses di Timnas Indonesia?
-
Karier Terjun Bebas karena Cedera, Justin Hubner Beri Dukungan untuk Ronaldo Kwateh
-
Persija Jakarta Terancam Pincang Lawan Persib Akibat Akumulasi Kartu Kuning Alan Cardoso
-
Pernah Jadi Andalan Timnas Indonesia, Kenapa Dallen Doke Pensiun Dini?
-
PSSI Wajib Gerak Cepat! Pemain Keturunan Tunggu Panggilan, tapi Terbuka Bela Negara Lain
-
Persija Jakarta Berpeluang Puncaki Klasemen Super League 2025-2026 Jika Syarat Utama Ini Terpenuhi
-
Tarik Muharemovic Ceritakan Nyamannya Berduet dengan Jay Idzes di Sassuolo