Suara.com - Berikut link live streaming Barcelona vs Real Madrid dalam laga pekan ke-11 Liga Spanyol 2023-2024. Pertandingan akan kick-off di Estadi Olimpic Lluis Companys, Sabtu (28/10/2023) pukul 21.15 WIB.
Barcelona dan Real Madrid sama-sama dalam performa impresif, dan keduanya bersaing ketat di puncak klasemen Liga Spanyol bersama dengan Girona yang juga menjadi pesaing kuat.
Real Madrid saat ini memuncaki klasemen sementara dengan koleksi 25 poin dari 10 pertandingan, sedangkan Barcelona menguntit di urutan ketiga dengan 24 poin dari 10 laga.
Barcelona menatap laga ini dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka adalah satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga Spanyol musim ini.
Namun, tim berjuluk Blaugrana itu menghadapi masalah cedera sejumlah pemain kunci, seperti Raphinha, Robert Lewandowski, Frenkie de Jong, Pedri, dan Jules Kounde.
Meskipun beberapa di antaranya telah kembali berlatih, hanya Lewandowski yang diperkirakan bisa tampil dalam pertandingan ini. Xavi Hernandez tidak ingin memaksakan pemain yang belum sepenuhnya pulih.
“Semua orang ingin memaksakan diri untuk bermain. Namun staf pelatih tidak mau memaksa siapa pun. Mereka berkomitmen pada tim. Kita lihat saja besok," kata Xavi dikutip dari Football-Espana.
“Saya tidak akan memberikan petunjuk apa pun tentang susunan pemain, tapi dia (Robert Lewandowski) baik-baik saja.”
Sementara itu, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, sangat menekankan pentingnya memenangkan El Clasico ini dan mengindikasikan bahwa gelandang Eduardo Camavinga akan memiliki peran penting dalam pertandingan tersebut.
"Setelah pertandingan ini, kami tahu persis apa yang perlu kami lakukan – segala yang kami bisa untuk memenangkannya," kata Ancelotti dikutip dari laman resmi Real Madrid.
"Saya sangat menikmati penampilan Camavinga di lini tengah, dia bermain cemerlang. Kami menuju ke pertandingan yang sangat penting ini dan penuh kegembiraan."
Link live streaming Barcelona vs Real Madrid
Berita Terkait
-
Menangi El Clasico Lebih dari Sekedar 3 Poin untuk Barcelona, Xavi Ungkap Alasannya
-
Barcelona vs Real Madrid: Ancelotti Tak Setuju El Clasico Jadi Penentu Juara Liga Spanyol Musim Ini
-
Bintang Dunia yang Pernah Berseragam Barcelona dan Real Madrid, Salah Satunya Pernah Pimpin Timnas Indonesia
-
Tekuk Shakhtar Donetsk, Xavi Senang Barcelona Sapu Bersih 3 Laga di Liga Champions
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur