Suara.com - Selebritas sekaligus pemilik RANS Entertainment, Raffi Ahmad, tampaknya kini tengah menancapkan gurita bisnisnya di Daerah Istimewa Yogyakarta. Setelah sebelumnya bikin klub sepak bola, kini dia akan membangun Beach Club.
Yogyakarta tampaknya menjadi lokasi yang menjadi tujuan baru Raffi Ahmad untuk mengembangkan bisnisnya. Sebab, dia akan memiliki beberapa bidang usaha di Yogyakarta dalam waktu dekat.
Langkah pertama yang dilakukan Raffi Ahmad ialah memindahkan klub sepak bolanya di Yogyakarta. Selain itu, masih ada beberapa rencana pembangunan bisnis lainnya. Berikut Suara.com menyajikan deretan gurita bisnis Raffi Ahmad di Yogyakarta.
Langkah pertama yang diambil oleh Raffi Ahmad untuk memulai bisnisnya di Yogyakarta ialah dengan memindahkan kandang RANS Nusantara FC. Sebelumnya, klub ini berbasis di Jabodetabek.
RANS Nusantara FC memang sempat menggunakan beberapa stadion. Namun, akhirnya mereka memutuskan untuk bergeser ke Daerah Istimewa Yogyakarta, tepatnya ketika menggunakan Stadion Maguwoharjo, Sleman sebagai markasnya.
Pada kompetisi BRI Liga 1 musim ini, tim beralias The Prestige Phoenix itu berbagi kandang dengan klub setempat, PSS Sleman, yang sudah lebih lama menggunakan Stadion Maguwoharjo.
Langkah inilah yang sempat memunculkan guyonan bahwa RANS Nusantara FC berganti nama sebagai RANS Sleman.
2. Beach Club
Baca Juga: Kembali Dikritik Gegara Nyanyi Sambil Teriak di Hotel, Raffi Ahmad Tegur Nagita Slavina
Bisnis kedua yang tengah disiapkan oleh Raffi Ahmad untuk menancapkan eksistensinya di Daerah Istimewa Yogyakarta ialah membangun Beach Club yang terdiri dari resort, villa, dan spa.
Menurut rencana, Beach Club yang bakal dibangun oleh suami Nagita Slavina itu terletak di kawasan Pantai Krakal, Gunung Kidul. Kawasan ini akan menyajikan 300 villa di area Pantai Krakal.
Kawasan ini memang sudah cukup populer di kalangan wisatawan. Sebab, Pantai Krakal menyajikan pesona hamparan pasir putih dan air laut yang jernih.
3. Rojo Sambel
Selain dua lini usaha tersebut, Raffi Ahmad saat ini juga tengah mengembangkan bisnis kulinernya di Yogyakarta. Dia berencana membangun warung kuliner bernama Rojo Sambel di Kota Pelajar.
Sebelumnya, tempat makan yang menyajikan bebek asap original itu sudah viral di media sosial. Raffi Ahmad pun memutuskan untuk berinvestasi dan mengajak foundernya untuk membuka cabang lain.
Berita Terkait
-
Kembali Dikritik Gegara Nyanyi Sambil Teriak di Hotel, Raffi Ahmad Tegur Nagita Slavina
-
Menu Termahal di Beach Club Raffi Ahmad Tembus Rp 99 Juta Per Porsi, Paling Murah Cuma Nasi Putih..
-
Makanan di Beach Club Raffi Ahmad Diprotes Kemahalan, Pajaknya Sampai Segini
-
Izinkan Beach Club Raffi Ahmad, Bupati Gunungkidul Punya Rumah Mewah Rp 7 Miliar di Bantul!
-
5 Kontroversi Bupati Gunungkidul: Izinkan Beach Club Raffi Ahmad, Sebut Medsos Dalang Kehamilan Remaja
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?
-
Jadwal Lengkap Serie A Pekan Ini: Ujian Berat Napoli di Roma, AC Milan Bidik Puncak Klasemen
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3
-
Bursa Transfer Januari 2026 Dibuka: Peta Lengkap Rencana 20 Klub Premier League