Suara.com - Melihat perjuangan Jordi Amat saat tampil bagi Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, di mana ia harus berdarah-darah untuk mengawal lini pertahanan.
Nama Jordi Amat menjadi perbincangan belakangan ini karena aksinya sepanjang Piala Asia 2023 bagi Timnas Indonesia.
Dalam dua pertandingan yang telah dilakoni tim Merah Putih, bek naturalisasi itu selalu menjadi pilihan utama Shin Tae-yong di lini belakang.
Ia menjadi sosok tak tergantikan di pertahanan saat melawan Irak dan Vietnam meski Shin Tae-yong sendiri melakukan perombakan di dua laga tersebut.
Ada alasan khusus mengapa bek milik Johor Darul Ta’zim itu tak tergantikan di dua pertandingan awal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Selain karena pengalamannya yang segudang, Jordi Amat juga dikenal sebagai bek petarung yang tak segan jatuh bangun dan berduel dengan lawan untuk mengawal pertahanan.
Karenanya, Jordi Amat pun harus mengalami pendarahan hebat di dua pertandingan tersebut saat berduel memperebutkan bola. Seperti apa pendarahan hebat yang dialami eks Swansea City itu?
1. Kencing Darah di Laga Kontra Irak
Di pertandingan perdana Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 kontra Irak, Jordi Amat harus mengalami pendarahan di alat vitalnya.
Baca Juga: Profil Nguyen Van Tung, Pemain Nakal Vietnam yang Sikut Jordi Amat Sampai Mimisan
Pendarahan itu didapatkannya akibat berbenturan dengan Asnawi Mangkualam saat memperebutkan bola dalam duel udara.
Dalam duel udara tersebut, Jordi Amat membentur Asnawi dan kemudian mendarat di lapangan dalam posisi yang mengenakkan.
Akibat benturan itu, Jordi Amat merasakan nyeri di pinggulnya. Meski begitu ia terus bermain hingga peluit panjang dibunyikan.
Pasca pertandingan, Jordi Amat mengaku dirinya sempat kencing berdarah akibat nyeri pinggul itu. Pengakuan tersebut diunggahnya lewat Instagram Story di akun pribadinya.
2. Hidung Berdarah atau Mimisan
Usai mendapati dirinya kencing darah di laga perdana, Jordi Amat kembali mengalami pendarahan hebat. Kali ini, pendarahan hebat itu terjadi di hidungnya.
Berita Terkait
-
Profil Nguyen Van Tung, Pemain Nakal Vietnam yang Sikut Jordi Amat Sampai Mimisan
-
Usai Kalah 0-1 dari Indonesia, Pelatih Vietnam: Kami Belajar Banyak
-
Gercep Bantu Jordi Amat Saat Laga Lawan Vietnam, Sikap Pratama Arhan Bikin Terharu
-
Piala Asia 2023: Shin Tae-yong Kalahkan Vietnam dengan Kecerdikannya
-
Ibu Menjerit Lihat Pratama Arhan Jatuh Disikut Pemain Vietnam: Lho Disodok Kayak Gini
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Dua Fakta di Balik Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Alasan Nova Arianto Tetap Bangga Timnas Indonesia U-17 Dihabisi Zambia di Laga Perdana Piala Dunia
-
Apa yang Bikin Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Zambia di Piala Dunia U-17 2025?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC