Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memastikan bahwa skuatnya berada dalam keadaan prima menjelang pertandingan melawan Barito Putera pada pekan ke-25 Liga 1 Indonesia, yang dijadwalkan berlangsung pada Jumat (23/2).
Sebagaimana dilansir dari situs resmi klub, Bojan menegaskan bahwa para pemainnya telah menjalani sesi latihan ringan yang dipimpin oleh tim pelatih pada hari Sabtu lalu.
Dalam keterangannya, pelatih asal Kroasia tersebut menjelaskan bahwa pada sesi latihan kemarin, para pemainnya tetap dalam keadaan bugar dan tidak ada keluhan mengenai cedera. Situasi ini mencerminkan persiapan yang matang dari segi kebugaran fisik tim menjelang pertandingan penting tersebut.
BACA JUGA: Profil Jaydon Banel, Pemain Muda Potensial Ajax yang Diakabarkan Masuk Daftar Naturalisasi
"Latihan hari ini (kemarin) bagus, kemarin (Jumat) kami membagi pemain ke dua kubu (pertandingan internal) dan permainannya bagus," ujar Hodak.
Mantan pelatih PSM Makassar itu menambahkan, pada pertandingan internal Jumat kemarin, permainan anak asuhnya menunjukkan peningkatan.
Ia melihat, secara fisik level anak asuhnya meningkat setelah libur panjang. Taktik dan teknik pun dinilai lebih baik.
Pertandingan internal dibuat sebagai simulasi tim menjalani kompetisi Liga 1 2023/2024.
BACA JUGA: 3 Pemain Borneo FC yang Berpotensi Tak Dilepas ke Timnas Indonesia U-23
Tim harus mendapatkan atmosfer pertandingan dalam jeda yang cukup panjang. Meskipun pertandingan internal, Bojan mengaku itu cukup bagi anak asuhnya.
"Mereka (pemain) banyak berlari. Secara fisik levelnya bagus, teknik dan taktik juga sudah jauh lebih baik. Jadi saya rasa kami sudah siap untuk laga berikutnya dan atmosfernya bagus, jadi ini penting bagi kami," jelas Bojan.
"Kami mau bermain tepat di tujuh hari sebelum laga berikutnya. Saya rasa cukup bagus. Tidak banyak pelanggaran dilakukan, meski saya sudah berkata untuk jangan ada tekel keras dan masih terlihat beberapa kali. Namun pada akhirnya saya senang dengan hasil game internalnya," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              3 Bintang Muda Zambia yang Bisa Jadi Ancaman Serius untuk Timnas Indonesia U-17
 - 
            
              Anak Legenda Inter Milan Perkuat Honduras, Kirim Psywar untuk Timnas Indonesia
 - 
            
              Bikin Iri! Gol Aduhai dan Permainan Ciamik Jepang di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Vinicius Jr Kena Damprat Carlo Ancelotti: Dia Sudah Minta Maaf
 - 
            
              Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia U-17 Bisa Bungkam Zambia Bermodalkan 2 Keunggulan
 - 
            
              Menanti Kejutan! Ini 4 Bintang Masa Depan Indonesia U-17 yang Bisa Bikin Zambia Tersungkur
 - 
            
              Punya Kumis Tebal, Usia Striker Qatar di Piala Dunia U-17 2025 Dipertanyakan
 - 
            
              Sepak Terjang Dennis Makinka, Lawan Pertama Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Eks Tangan Kanan STY Lebih Senang Pemain Timnas Indonesia Sukses di Level Senior, Tapi..
 - 
            
              Prediksi Slavia Praha vs Arsenal: Misi The Gunners Raih 4 Kemenangan Beruntun