Suara.com - Cristiano Ronaldo masih menunjukkan ketajamannya meski hampir memasuki kepala empat. Terbaru, dia menyumbang satu gol dalam kemenangan Al Nassr atas Al Shabab, Senin (26/2/2024) dini hari WIB.
Ronaldo tampil penuh ketika Al Nassr bertandang ke markas Al Shabab dalam laga pekan ke-21 Liga Arab Saudi 2023-2024 di Stadion Pangeran Faisal bin Fahd.
Al Nassr dalam laga ini berhasil menang dengan skor 3-2 di mana Cristiano Ronaldo mencetak gol pembuka timnya lewat tendangan penalti pada menit ke-27.
Baca juga: Hokky Caraka di Mata Radja Nainggolan: Rambut Putihnya Lebih Bersinar dari Skill
Menyitat Transfermarkt, satu gol ke gawang Al Shabab membuat statistik Cristiano Ronaldo musim ini kian mencolok.
Eks striker Manchester United tercatat memiliki jumlah gol yang jauh lebih banyak dibanding pertandingan yang dia mainkan musim ini.
Ronaldo kini telah berkontribusi dalam 39 gol hanya dalam 29 pertandingan untuk Al Nassr. Rinciannya, CR7 telah mengoleksi 28 gol dan 11 assist musim ini.
Meski punya rekor individu ciamik musim ini, Ronaldo masih butuh kerja keras mengingat Al Nassr mendapat persaingan sengit dalam merengkuh gelar juara Liga Arab Saudi musim ini.
Kemenangan atas Al Shabab tak membuat posisi mereka berubah di klasemen. Al Nassr masih menduduki peringkat dua dengan koleksi 52 poin, terpaut empat poin dari Al Hilal di urutan teratas.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Lakukan Aksi Tak Senonoh usai Al Nassr Dibungkam Al Hilal, Dicibir Habis-habisan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya