Suara.com - Timnas Indonesia berpeluang untuk memutus catatan buruk dalam 20 tahun terakhir selama berkiprah di Kualifikasi Piala Dunia ketika menjamu Vietnam pada Kamis (21/3/2024) malam WIB.
Skuad Garuda akan menghadapi Vietnam dalam matchday ketiga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan penting ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada pukul 20.30 WIB.
Baca juga: Klarifikasi Presenter Sheila Purnama usai Dituding Pernah Jadi Selingkuhan Kurnia Meiga
Merujuk statistik, Timnas Indonesia memiliki catatan buruk saat tampil di Kualifikasi Piala Dunia. Kali terakhir mereka meraih kemenangan di ajang tersebut adalah 20 tahun silam.
Ya, Timnas Indonesia terakhir mencicipi kemenangan adalah di fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 Jerman, tepatnya pada matchday terakhir Grup 8.
Saat itu, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Turkmenistan dengan skor 3-1 dalam pertandingan di SUGBK, Jakarta pada 17 November 2004.
Seluruh gol kemenangan Timnas Indonesia kala itu dicatatkan oleh striker Ilham Jaya Kesuma yang mencatatkan hattrick spektakuler.
Setelah momen itu, Timnas Indonesia melempem. Bahkan sejak diasuh Shin Tae-yong, Timnas Indonesia juga kesulitan untuk mencicipi kemenangan.
Baca Juga: Timnas Vietnam Gelar Latihan Khusus Tendangan Penalti Jelang Bentrok dengan Timnas Indonesia
Dalam dua matchday terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, skuad Garuda juga babak belur. Mereka takluk 1-5 dari Irak dan ditahan Filipina 1-1 pada November 2023 lalu.
Baca juga: Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia jika Berhasil Kalahkan Vietnam di SUGBK
Alhasil, posisi Timnas Indonesia di klasemen Grup F saat ini berada di urutan terbawah atau peringkat keempat dengan baru mengoleksi satu poin dari dua laga.
Situasi itu membuat laga kontra Vietnam sangat penting. Timnas Indonesia punya modal dan kesempatan besar untuk meraih kemenangan di laga ini.
Pasalnya, pada pertemuan terakhir kontra Vietnam di fase grup Piala Asia 2023 pada Januari 2024 lalu, Rafael Struick dan kawan-kawan berhasil menang 1-0 lewat gol penalti Asnawi Mangkualam.
Selain itu, Timnas Indonesia mendapat tambahan beberapa pemain keturunan dalam skuadnya, sementara Vietnam diketahui masih beradaptasi dengan pola permainan pelatih anyar Philippe Troussier.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pesan Jay Idzes hingga Kevin Diks untuk John Herdman di Timnas Indonesia
-
Buntut Ngamuk di Laga Lawan Inter Milan, Antonio Conte Dijatuhi Sanksi Berlapis
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Persib Bandung Jadi Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Minta Pemain Tak Cepat Puas
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
-
Paul Scholes: Antoine Semenyo Lebih Cocok ke Manchester United Ketimbang Man City
-
Pemain Rp11,3 Miliar Ini Dipuji Setinggi Langit John Herdman, Disebut Layak Naik Level
-
Justin Hubner: Tekel Saya Normal di Inggris, Tapi Jadi Masalah di Eredivisie
-
Jelang Duel Panas Arsenal vs Chelsea, Mikel Arteta Dipaksa Putar Otak
-
Liverpool Diingatkan Jangan Tergoda dengan Status Xabi Alonso, Bisa Berakibat Fatal