Suara.com - Timnas Indonesia U-23 sementara unggul 2-0 di babak pertama atas Yordania di matchday ketiga Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu (21/4/2024) malam. Gol Garuda Muda dicetak lewat penalti Marselino Ferdinan serta tembakan indah Witan Sulaeman.
Tiga menit pertandinga brjalan Timnas Indonesia U-23 mendapat peluang. Rafael Struick tembakannya bisa ditepis oleh kiper Yordania.
Sepuluh menit pertandingan berjalan, Timnas Indonesia U-23 menguasai permainan. Tekanan terus dilancarkan, namun tak belum menjadi sebuah gol.
Baca juga: Jokowi Doakan Timnas Indonesia U-23 Banyak Cetak Gol Lawan Yordania di Piala Asia U-23 2024
Menit 13 Timnas Indonesia U-23 kembali mendapat peluang emas. Umpan sangat baik dari Fajar Fathur Rahman gagal disundul dengan baik oleh Struick.
Timnas Indonesia U-23 mendapat hadiah penalti pada menit ke-20 setelah Rafael Struick dijatuhi di kotak terlarang. Marselino Ferdinan yang dipercaya sebagai algojo dengan tenang memasukkan bole ke dalam gawang. Skor 1-0!
Sampai dengan menit ke-30 Timnas Indonesia U-23 masih tampil agresif. Yordania bermain sabar mengandalkan serangan balik.
Witan Sulaeman hampir membuat Timnas Indonesia U-23 unggul 2-0. Itu andai tembakan free-kick tidak melambung di atas mistar gawang.
Timnas Indonesia U-23 akhirnya menambah keunggulan pada menit ke-40. Umpan Marselino ditembak langsung oleh Witan Sulaeman.
Baca Juga: 2 Fakta Menarik Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 vs Yordania di Piala Asia U-23 2024
Sepakan Witan yang melengkung deras tak mampu ditepis kiper Yordania. Skor 2-0 buat Timnas Indonesia U-23.
Tidak ada lagi gol sampai turun minum. Timnas Indonesia U-23 sementara unggul 2-0 di babak pertama.
Susunan pemain
Yordania (4-4-2): Ahmad Juaidi; Danial Ahmed, Arafat Haj Ibrahim, Amer Rasem, Faisal Adel; Mohannad Abu Taha, Aref Haitham, Sief Addeen Darmis, Aon Abbaas; Bashaar Aldiabat, Baker Kamal.
Pelatih: Abdullah Abu Jema.
Timnas Indonesia U-23 (3-4-2-1): Ernando Ari; Justin Hubner, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho; Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Fajar Fahthur Rahman, Pratama Arhan; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Rafael Struick.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Bukan Shin Tae-yong, 2 Pelatih Asal Korea Selatan Mungkin Akan Dipanggil PSSI
-
Rating Calvin Verdonk: Tampil Solid, Bawa Lille Naik Peringkat di Klasemen Ligue 1
-
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Begini Fakta Sebenarnya
-
Erling Haaland Menggila! Manchester City Gilas Bournemouth 3-1 di Etihad
-
Innalillahi Pemain Keturunan Indonesia Rp 86,91 Miliar
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe