Suara.com - Pemain Real Madrid Jude Bellingham mengaku masih tidak percaya bertemu dengan mantan klubnya, Borussia Dortmund, dalam final Liga Champions (UCL) yang dimainkan di Stadion Wembley, pada 2 Juni pukul 02.00 WIB mendatang.
Sebelum bersama Madrid, Bellingham adalah gelandang yang besar bersama Die Borussen selama tiga musim dengan catatan 24 gol dan 25 asis dari 132 laga di semua kompetisi.
Gelandang asal Inggris itu lalu diperebutkan klub-klub top Eropa pada bursa transfer musim panas tahun lalu sebelum kemudian ia menjatuhkan hatinya kepada El Real yang menebusnya dengan banderol fantastis 103 juta Euro.
Baca Juga: Real Madrid ke Final Liga Champions, Carlo Ancelotti: Ini adalah Tim Terbaik yang Pernah Saya Latih
Pada Rabu malam waktu setempat atau Kamis dini hari WIB, ia turut mengantarkan Madrid ke final UCL setelah dua gol Joselu Mato pada menit ke-88 dan 90+1 membalikkan kedudukan dari Bayern Muenchen dengan skor 2-1 atau agregat 4-3 pada leg kedua semifinal di Santiago Bernabeu.
"Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Jika seseorang meramalkan hal ini menjelang musim ini, saya mungkin tidak akan mempercayainya," kata Bellingham dilansir dari laman resmi Bayern, Kamis (9/5/2024).
"Saya masih cukup terkejut dan emosional. Saya harus memberinya tidur malam untuk mencerna semua ini," lanjutnya.
"Saya tidak percaya saya akan bermain melawan Dortmund di Inggris sekarang," tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, ia menambahkan bahwa sekali lagi kedalaman skuad Los Blancos menjadi pembeda laga.
Joselu yang menjadi aktor kemenangan adalah striker yang baru masuk pada menit ke-81 menggantikan Federico Valverde.
"Bangku cadangan kami jelas merupakan salah satu kualitas hebat kami. Jika kami tertinggal, kami selalu bisa menambahkan sesuatu yang lebih baik. Itu penting," kata gelandang 20 tahun itu.
Final UCL musim ini adalah final ke-18 kalinya sepanjang sejarah klub bagi Madrid yang kini sedang mengincar "A Por La 15" atau gelar ke-15-nya di turnamen antar klub Eropa paling prestisius tersebut.
Berita Terkait
-
Profil Ian Maatsen, Pemain Berdarah Jawa yang Bantu Dortmund ke Final Liga Champions
-
Pemain Keturunan Indonesia Resmi Bakal Tampil di Final Liga Champions
-
Bayern Munich Gagal ke Final Liga Champions, Thomas Tuchel Sesali Blunder Manuel Neuer
-
Borussia Dortmund Tantang Real Madrid di Final Liga Champions
-
Dramatis! 2 Gol Joselu di Akhir Laga Batalkan Kemenangan Bayern Munich, Antar Real Madrid ke Final Liga Champions
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Drama 6 Gol! Barcelona Nyaris Kalah, Untung Ada VAR
-
Foden dan Haaland Jadi Mimpi Buruk Dortmund, Manchester City Pesta Gol 4-1
-
Incar Tiket 16 Besar! Persib Bandung Tak Akan Kasih Ampun Selangor FC
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?