Suara.com - Para pemain keturunan, Jens Raven, Tim Geypens dan Mauresmo Hinoke belum lama ini bertemu. Dalam kesempatan itu, ada juga Fardy Bachdim, agen pemain yang sering menjembatani PSSI dengan pesepak bola diaspora dan keturunan.
Jens Raven, Tim Geypens, dan Mauresmo Hinoke merupakan bagian dari skuad timnas Indonesia U-20 saat tampil di Toulon Cup 2024.
Saat ini, Jens Raven sendiri sudah menjadi WNI. Ia bahkan membantu timnas Indonesia U-19 juara di Piala AFF U-19 2024 kemarin.
Sedangkan Tim Geypens dan Mauresmo Hinoke sebelumnya masuk rekomendasi Indra Sjafri untuk dinaturalisasi memperkuat Garuda Nusantara.
Sayangnya Mauresmo Hinoke santer dikabarkan tidak eligeble untuk membela timnas Indonesia. Pasalnya garis keturunan pemain FC Dordrecht ini sudah lebih dari dua generasi.
Kabar itu pertama kali diungkapkan oleh Bung Binder yang menyebutkan bahwa garis keturunan Hinoke sudah generasi ketiga.
Mantan Exco PSSI, Hasani Abdulgani lantas menambahkan bahwa penyerang berusia 19 tahun ini punya darah Indonesia terakhir dari buyutnya.
Jadi, ia tidak akan eligeble andai dinaturalisasi karena aturan FIFA menyebutkan garis keturunan paling tinggi adalah di kakek atau nenek.
Di tengah kabar tersebut, Hinoke bertemu dengan Geypen, Jens Raven, dan Fardy Bachdim. Momen ini terjadi usai FC Dordrecht bertanding melawan FC Emmen.
Baca Juga: Ini Aturan FIFA yang Bisa Gagalkan Mauresmo Hinoke Bela Timnas Indonesia
Hinoke yang memperkuat FC Dordrecht berhasil membantu timnya menang atas klub yang dibela Tim Geypens. Ia mencatatkan satu key pass.
Kendati foto bareng, Hinoke disebut besar kemungkinan tidak akan dinaturalisasi karena memang garis keturunannya sudah jauh dan PSSI tidak bisa memperjuangkannya kecuali aturan FIFA berubah.
Berita Terkait
-
Gerak Cepat, Gelandang NAC Breda Gantikan Mauresmo Hinoke untuk Dinaturalisasi?
-
Mode Senyap, Agen PSSI Diam-diam Temui Gelandang Eredivisie Mike Kleijn
-
Respons Mauresmo Hinoke usai Dikabarkan Tak Penuhi Syarat Bela Timnas Indonesia, Beri Isyarat Tak Menyerah
-
Mantan Exco PSSI Ungkap Ada Satu Syarat Agar Mauresmo Hinoke Bisa Dinaturalisasi
-
Finally! Indra Sjafri Buka Suara soal Naturalisasi Mauresmo Hinoke yang Terancam Batal
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Pelatih Persib Ungkap Strategi Ganas Redam Selangor FC di ACL II, Maung Bandung Siap Tempur
-
Selamat Tinggal, Shin Tae-yong Calon Pelatih Timnas Thailand
-
Bayern Muenchen Bantai Club Brugge 4-0, Remaja 17 Tahun Cetak Rekor Spektakuler di Liga Champions
-
Ajax Hancur Lebur 5-1, Kekalahan Telak di London, Chelsea Ancam Papan Atas Klasemen Liga Champions
-
Bellingham Bawa Real Madrid Taklukkan Juventus 1-0: Rekor Sempurna Liga Champions Berlanjut
-
Virgil van Dijk Pimpin Kebangkitan The Reds Lumat Eintracht Frankfurt 5-1
-
Persib Jamu Selangor FC di GBLA, Marc Klok Ajak Bobotoh Lakukan Ini
-
Mewah! Luka Modric Hadiahi Semua Pemain AC Milan iPhone Baru
-
4 Kiper Terbaik Premier League Saat Ini: Alisson Coret, Donnarumma Buat Gebrakan
-
Ousmane Dembele Tegaskan Tekad PSG Pertahankan Tren Positif