Suara.com - Penggawa timnas Indonesia, Calvin Verdonk menceritakan bahwa antusiasme fans tanah air sangat tinggi. Bahkan ia juga kesulitan berjalan karena sering dikerubungi pecinta skuad Garuda.
Calvin Verdonk memiliki andil besar dalam perjuangan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ia selalu menjadi andalan Shin Tae-yong.
Hal itu membuat pemain NEC Nijmegen ini semakin digandrungi para pecinta kulit bundar tanah air. Apalagi sikapnya yang tidak aneh-aneh karena tak banyak bermain media sosial.
Kendati begitu, pemain berusia 28 tahun ini tetap populer di kalangan fans timnas Indonesia. Ia menceritakan pengalamannya sewaktu di Jakarta.
Verdonk mengatakan bahwa di Jakarta dirinya susah untuk berjalan normal karena kerap dikerubungi suporter tim Merah Putih.
"Saya tidak bisa berjalan secara normal di sana," ucap Calvin Verdonk dinukil dari Forza NEC.
"Ada sebuah pusat perbelanjaan (mall) di dekat hotel kami. Saya pikir normalnya itu hanya butuh waktu lima menit untuk berjalan. Tapi itu memerlukan waktu sekitar 45 menit," sambungnya.
Menurut pemain keturunan Aceh ini, pecinta sepak bola Indonesia sangat gila. Semua ingin berinteraksi dengannya saat bertemu secara langsung.
"Sepak bola sangat hidup di sana dan semua orang mengenali Anda. Mereka semua ingin berbincang dengan Anda," pungkasnya.
Baca Juga: Piala AFF 2024: Thailand Tanpa Messi Jay, Timnas Indonesia Melenggang Juara?
Berita Terkait
-
Miris! Setali Tiga Uang, Begini Catatan Adik Ipar Eliano Reijnders
-
FC Dallas Makin Populer Berkat Netizen Indonesia, Maarten Paes: Ini Gila
-
3 Pemain yang Kurang Perkuat Timnas Indonesia ke Piala AFF 2024, Timbul Tanda Tanya
-
Kakek Jateng, Nenek Jakarta, Pemain Ajax: Satu Kehormatan Bela Negara Anda
-
Thailand Mode Serius untuk Piala AFF 2024, Sertakan Empat Pemain Abroad
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur