Suara.com - Pemain keturunan milik klub kasta kedua Belanda FC Volendam, Mauro Zijlstra, mengaku tidak berani menerka-nerka kapan naturalisasinya diproses PSSI dan pemerintah Indonesia.
Rumor Mauro Zijlstra bakal dinaturalisasi PSSI sejatinya muncul lebih dulu dibanding rencana federasi merekrut Ole Romeny.
Penyerang 20 tahun keturunan Bandung, Jawa Barat itu bahkan mengungkapkannya sendiri bahwa PSSI menghubunginya perihal naturalisasi.
Namun belakangan, wacana naturalisasi penyerang kelahiran Zaandam, Belanda ini bak menguap begitu saja.
Di sisi lain, Ole Romeny justru mendapat akselerasi naturalisasi. Proses perubahan kewarganegaraan penyerang 24 tahun milik Oxford United itu bahkan bakal segera rampung.
Rekomendasi naturalisasi Ole Romeny telah disetujui Komisi XIII dan X DPR RI, berbarengan dengan dua pemain proyeksi Timnas Indonesia U-20 dan U-23, Tim Geypens dan Dion Markx pada Senin (3/2/2025).
Kini, Ole Romeny dan dua pemain keturunan lainnya direncanakan menjalani sumpah perwarganegaraan (Sumpah WNI) pada 8 Februari untuk merampungkan proses naturalisasinya.
Mauro Zijlstra sendiri sebelumnya sempat mengungkapkan bahwa proses naturalisasinya masih belum ada kepastian.
Meski demikian, dia memahami bahwa proses perubahan kewarganegaraan Ole Romeny memang seharusnya lebih cepat karena sang pemain diproyeksikan langsung membela Timnas Indonesia level senior.
Baca Juga: Masa Lalu Sjoerd Woudenberg Dibongkar Bos Dewa United Selama Jadi Pelatih Kiper: Etos Kerja Dia...
"Kapan itu (naturalisasi saya) akan terjadi, saya tidak tahu. Saya tak berani mengatakannya," kata Mauro Zijlstra yang mengaku diproyeksikan PSSI untuk Timnas Indonesia U-23.
"Karena tidak ada turnamen U-23 [dalam waktu dekat-Red], maka tidak ada yang harus dipercepat dari proses [naturalisasi] saya. Jadi itu sedikit lama."
"Jadi, kalau untuk senior pasti prosesnya langsung dan itu belum terjadi [untuk saya[. Jadi saya akan segera hubungi dan ngobrol dengan Fardy juga untuk bertanya proses naturalisasinya," tambahnya dikutip dari kanal YouTube Yussa Nugraha beberapa waktu lalu.
Meski masih tidak ada kepastian, Mauro Zijlstra tetap meyakini dan memegang teguh janji dari PSSI.
"Ya yang saya tahu mereka (PSSI) menginginkan saya, tapi kapan saya akan ke sana, belum tahu," tegas sang pemain.
Mauro Zijlstra musim ini mengalami peningkatan karier. Setelah bermain bagus bersama Volendam U-21, dia dipromosikan klub ke tim senior dan beberapa kali telah tampil musim ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan
-
Bintang Brasil Sebut Timnas Indonesia U-17 Sebagai Lawan Serius di Piala Dunia U-17 2025
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Dua Gol, Satu Petaka: Malam Gila Luis Diaz di Liga Champions
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Arsenal Menggila di Liga Champions! Rekor 122 Tahun Pecah!
-
Lupakan Kekalahan Zambia, Mathew Baker Tegaskan Siap Tempur Lawan Brasil
-
Rooney Sindir Van Dijk, Kapten Liverpool Balas dengan Elegan Usai Kalahkan Real Madrid