Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengklaim bahwa Patrick Kluivert tidak mencari pengganti Egy Maulana Vikri yang cedera karena ingin menjaga kekompakan dan kebersamaan di Timnas Indonesia.
Tanpa Egy Maulana Vikri, Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert hanya memboyong 29 pemain ke Sydney jelang laga kontra Australia dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Awalnya, Kluivert memanggil 30 pemain termasuk Egy Maulana Vikri. Namun, winger Dewa United itu harus dicoret karena mengalami cedera.
Kondisinya yang masih belum memungkinkan membuat eks pemain Lechia Gdansk itu ditinggal.
Meski begitu, Kluivert diketahui tidak mencari pengganti untuk Egy. Menurutnya, 29 pemain yang ada saat ini sudah cukup banyak.
Terlebih, nantinya cuma ada 23 pemain yang boleh didaftarkan. Oleh sebab itulah Egy Maulana Vikri tidak ada gantinya.
"Saya rasa 29 pemain itu skuad yang cukup besar. Kan nanti itu jadi 23," kata Erick Thohir di Hotel Fairmont, Jakarta, Minggu (16/3/2025).
"Kebersamaan tim yang harus dijaga, jangan sampai ada hal-hal yang tidak diinginkan," sambung mantan presiden Inter Milan tersebut.
Absennya Egy tentu menjadi kehilangan bagi Timnas Indonesia. Pemain berusia 24 tahun itu merupakan salah satu andalan di lini serang.
Baca Juga: Erick Thohir Singgung Kevin Diks dan Sandy Walsh: Saya Tidak Tahu
Namun, Kluivert tampaknya lebih memilih untuk tetap fokus dengan pemain yang ada daripada harus melakukan perubahan mendadak.
Selain Egy yang dicoret, dua pemain yang dipastikan juga absen saat Timnas Indonesia menghadapi Australia adalah Justin Hubner dan Ragnar Oratmangoen yang dihukum larangan bertanding satu laga akibat akumulasi kartu.
Pertandingan melawan Australia akan berlangsung di Sydney Football Stadium pada 20 Maret. Timnas Indonesia harus memaksimalkan pemain-pemain yang ada.
"Makanya jumlahnya 29, sayang Egy cedera. Nah, tentu dengan jumlah 29 itu nanti ada dikurangi dua yang kartu kuning, jadi tinggal 27," jelasnya.
"Ini tinggal cari empat lagi untuk dikurangi," pungkas lelaki yang juga menteri BUMN tersebut.
Australia merupakan lawan yang tangguh dan bermain di kandangnya sendiri. Timnas Indonesia harus memaksimalkan pemain yang tersedia untuk meraih hasil positif.
Berita Terkait
-
Dean James: Waktunya Memberikan Segalanya untuk Garuda
-
Susunan Tim Pelatih Timnas Australia, Ternyata Ada yang dari Belanda dan Pernah Bantu Alex Ferguson
-
Terkuak Pesan Shin Tae-yong usai Tahu Asnawi Dicoret Patrick Kluivert
-
Venue Australia vs Timnas Indonesia: Sydney Football Stadium Simpan Kenangan Buruk bagi Socceroos
-
Patrick Kluivert Belum Menjelaskan, Erick Thohir: Saya Tak Berani Tanya
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa
-
Kenakan Keffiyeh, Pep Guardiola: Anak-Anak Palestina Terbunuh, Dunia Memilih Diam
-
Sriwijaya FC Dibantai 15-0, Inilah Deretan Kekalahan Terbesar Sepanjang Sejarah Liga Indonesia