Suara.com - Timnas Inggris mencatat kemenangan meyakinkan 3-0 atas Latvia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.
Bermain di Stadion Wembley pada Selasa dini hari WIB, skuad asuhan Thomas Tuchel tampil dominan dan mengamankan tiga poin penting.
Gol kemenangan Inggris masing-masing dicetak oleh Reece James, Harry Kane, dan Eberechi Eze. Hasil positif ini menempatkan The Three Lions di puncak klasemen Grup K dengan koleksi enam poin dari dua pertandingan.
Sementara itu, Latvia berada di peringkat ketiga dengan tiga poin, usai mengalahkan Andorra 1-0 pada laga sebelumnya, seperti dilansir laman resmi UEFA.
Inggris langsung mengendalikan permainan sejak menit awal. Peluang emas pertama datang pada menit ke-18 melalui Jarrod Bowen, tetapi tendangannya masih melebar dari gawang Latvia.
Tim tamu mencoba memberikan perlawanan dengan serangan balik cepat, namun upaya Vladislavs Gutkovskis belum mampu mengarah ke gawang Inggris.
Tuan rumah nyaris mencetak gol pada menit ke-22, sayangnya tembakan jarak dekat Ezri Konsa dapat digagalkan oleh kiper Kisjanis Zviedris. Sundulan Jude Bellingham beberapa saat kemudian juga melayang di atas mistar.
Upaya Inggris baru membuahkan hasil pada menit ke-38. Pelanggaran Gutkovskis terhadap Myles Lewis-Skelly menghasilkan tendangan bebas bagi Inggris.
Reece James yang mengambil eksekusi dengan sempurna mengarahkan bola ke sudut kanan gawang, membuat Zviedris tak berkutik. Keunggulan 1-0 bertahan hingga turun minum.
Baca Juga: Bocor! Taktik Dragan Talajic Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain Terbongkar
Memasuki babak kedua, Inggris terus menekan. Gol kedua akhirnya lahir pada menit ke-68 berkat kerja sama apik di sisi kiri antara Marcus Rashford dan Morgan Rogers.
Bola kemudian dikirim ke Declan Rice yang mengirim umpan mendatar kepada Harry Kane. Striker Bayern Muenchen itu dengan tenang melepaskan tembakan terarah yang memperdaya Zviedris.
Keunggulan Timnas Inggris semakin tak terbendung setelah Eberechi Eze mencetak gol ketiga pada menit ke-76.
Menerima umpan dari Phil Foden, pemain sayap Crystal Palace itu melakukan cut-inside sebelum melesakkan tembakan yang tak mampu dihentikan Zviedris. Skor 3-0 bertahan hingga peluit akhir.
Dengan kemenangan ini, Timnas Inggris semakin memperkuat posisi mereka sebagai favorit di Grup K Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kemenangan ini menandai awal yang positif bagi Thomas Tuchel sebagai pelatih kepala timnas Inggris.
Berita Terkait
-
Sesumbar Patrick Kluivert, Timnas Indonesia Incar Kemenangan Lawan Jepang
-
Indonesia Vs Bahrain: Kluivert Tebar Ancaman, GBK Siap Bergelora!
-
Cara Mudah Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Xiaomi
-
Pelatih Bahrain: Ternyata Orang Indonesia Gak Barbar Seperti di Sosmed
-
Apesnya Septian Bagaskara: Dipanggil ke Timnas Indonesia, Kini Malah Tercoret Lawan Bahrain
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa
-
Kenakan Keffiyeh, Pep Guardiola: Anak-Anak Palestina Terbunuh, Dunia Memilih Diam
-
Sriwijaya FC Dibantai 15-0, Inilah Deretan Kekalahan Terbesar Sepanjang Sejarah Liga Indonesia
-
John Herdman Harus Pagari Pemain yang Pernah Main di Timnas Indonesia U-17 Sebelum Diserobot Jerman
-
Hasil Drawing dan Jadwal Play-off Liga Champions 2025/2026: Real Madrid Lawan Benfica Lagi
-
Shayne Pattynama: Saya Dihukum
-
Reaksi Sandy Walsh Usai Shayne Pattynama Diam-diam Gabung Persija Jakarta
-
Dean James Dianggap Cocok Jadi Pesaing Owen Wijndal di Ajax Amsterdam
-
Hasil Super League: Persik Kediri Menangi Drama 5 Gol atas Bali United