Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto angkat topi melihat pertandingan timnya menjadi salah satu laga terbanyak yang dikerumuni suporter. Ia berharap antusias Garuda Fans meningkat di laga selanjutnya.
Timnas Indonesia U-17 mendapat catatan sempurna selama babak penyisihan Grup C Piala Asia U-17 2025. Tim Merah Putih sapu bersih tiga kemenangan di babak tersebut.
Di pertandingan pertama, Timnas Indonesia U-17 membuat kejutan dengan mengalahkan Korea Selatan dengan skor tipis 1-0. Dalam laga selanjutnya, Evandra Florasta dan kawan-kawan habisi Yaman dengan kedudukan 4-1.
Di pertandingan terakhir yang sejatinya sudah tidak menentukan lagi, tim muda Merah Putih menang dua gol tanpa balas. Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia U-17 mengemas 9 poin ungguli Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan.
Di luar itu semua, ada dukungan suporter Timnas Indonesia U-17 secara langsung. Laga yang melibatkan Timnas U-17 dilaporkan menjadi salah satu dengan kehadiran penonton terbanyak di kejuaraan ini.
Nova angkat topi melihat dukungan suporter Timnas Indonesia. Ia mengucapkan terima kasih atas support dan doa yang sudah diberikan.
"Saya ucapkan terima kasih atas support yang luar biasa selama kita menjalani pertandingan kita di grup ya, itu sangat membantu pemain, mensupport pemain sehingga pemain bisa lebih bersemangat," kata Nova dalam keterangan yang diterima Suara.com, Jumat (11/4/2025).
Lebih lanjut, Nova Arianto berharap dukungan kepada Timnas Indonesia U-17 tidak berhenti. Sebab, tim Merah Putih masih akan berjuang di babak perempatfinal Piala Asia U-17 2025.
Timnas Indonesia U-17 akan kembali bertanding di babak tersebut pada 14 April 2025. Lawannya adalah runner-up Grup D yang sampai dengan saat ini masih belum ditentukan.
Baca Juga: 2 Pelatih Lokal Sebelum Nova Arianto yang Bawa Timnas Indonesia Gacor di Piala Asia U-17
Saat ini posisi kedua Grup D diisi oleh Tajikistan. Namun, Korea Utara, Oman, dan Iran masih ada kans menjadi lawan Zahaby Gholy Cs.
"Harapannya di babak 8 besar nanti suporter bisa semakin banyak dan pemain bisa termotivasi mendapatkan hasil yang baik," pungkasnya.
Dominasi Sempurna Indonesia U-17 di Grup C
Timnas Indonesia U-17 tampil bak raksasa di Grup C Piala Asia U-17 2025. Tak hanya lolos ke babak perempat final, Garuda Muda mengukir kesempurnaan dengan menyapu bersih semua laga di fase grup, menjadikan mereka salah satu tim paling impresif sejauh turnamen berlangsung.
Dalam tiga pertandingan, Timnas Indonesia U-17 tak hanya meraih 9 poin, tetapi juga menunjukkan superioritas permainan di setiap lini. Kemenangan demi kemenangan mereka raih bukan dengan keberuntungan, melainkan dengan strategi matang, eksekusi cemerlang, dan semangat pantang menyerah.
Setiap laga menjadi bukti bahwa tim ini tak sekadar ikut berpartisipasi—mereka hadir untuk menguasai. Korea Selatan, yang selama ini dikenal sebagai kekuatan mapan di level Asia, hanya mampu menempati posisi kedua dengan 6 poin.
Berita Terkait
-
2 Pelatih Lokal Sebelum Nova Arianto yang Bawa Timnas Indonesia Gacor di Piala Asia U-17
-
Nova Arianto Enggan Pilih-pilih Lawan di Perempat Final: Semua Punya Kualitas
-
Nova Arianto Buka Suara usai Susah Payah Tundukkan Afghanistan
-
Bukti Stamnia Kuat, Timnas Indonesia U-17 Superior di Menit Akhir Pertandingan
-
Isyarat Nova Arianto Coret Pemain usai Timnas Indonesia U-17 Susah Payah Hajar Afghanistan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff
-
Tak Ada Perlakuan Istimewa, Bojan Hodak Peringatkan Layvin Kurzawa