Suara.com - Indonesia dipastikan menjadi tuan rumah gelaran Piala AFF U-23 2025 yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli mendatang. Turnamen yang mempertemukan tim-tim nasional U-23 dari kawasan Asia Tenggara ini akan menjadi momentum penting bagi sepak bola tanah air, terutama dalam pembinaan pemain muda yang merupakan masa depan Timnas senior.
Kepastian status tuan rumah Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025 dikonfirmasi oleh anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga.
Meskipun sudah diumumkan, hingga kini PSSI belum menetapkan kota atau stadion mana yang akan menjadi pusat penyelenggaraan turnamen kelompok umur ini. Proses penentuan lokasi masih dalam tahap pembahasan internal.
Menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 adalah sebuah pencapaian baru bagi Indonesia. Sejak pertama kali digelar pada tahun 2005, turnamen ini hanya dilaksanakan di dua negara yaitu Thailand dan Kamboja.
Dengan menjadi penyelenggara edisi kelima ini, Indonesia mencatat sejarah sebagai negara ketiga yang dipercaya ASEAN Football Federation (AFF) untuk menghelat ajang prestisius ini.
Piala AFF U-23 merupakan bagian dari rangkaian kompetisi kelompok usia yang diselenggarakan AFF guna mengasah potensi pemain muda di kawasan Asia Tenggara.
Ajang ini menjadi panggung awal para pemain muda untuk menunjukkan kualitas mereka dan menjadi batu loncatan menuju Timnas senior.
Meski tidak sepopuler Piala AFF senior, turnamen ini kerap menyuguhkan laga-laga menarik dan penuh semangat.
Sejak dilaksanakan pertama kali pada 2005 di Thailand, turnamen ini mengalami jeda yang cukup panjang. Edisi kedua baru digelar pada 2019 di Kamboja, disusul dua edisi berikutnya pada 2022 dan 2023.
Baca Juga: Komisi X DPR Kaget PSSI Dapat Anggaran Rp199,7 Miliar, Erick Thohir Didesak Bereskan 'Mafia Bola'
Piala AFF U-23 2022 dan 2023 diadakan secara berturut-turut di Kamboja dan Thailand. Kini, Indonesia mengambil tongkat estafet sebagai tuan rumah edisi kelima.
Tim nasional Vietnam saat ini berstatus sebagai juara bertahan setelah meraih gelar juara pada Piala AFF U-23 2023.
Dalam partai final melawan Indonesia, pertandingan harus ditentukan lewat drama adu penalti setelah skor kacamata bertahan hingga waktu normal usai.
Hasil tersebut membuat Vietnam mencatatkan back-to-back champion setelah pada 2022 juga berhasil merebut gelar juara usai menaklukkan Thailand 1-0 di final.
Bagi Indonesia, ajang ini juga memiliki makna historis. Garuda Muda pernah meraih kejayaan di edisi kedua tahun 2019 yang digelar di Kamboja.
Di bawah arahan pelatih Indra Sjafri, Timnas U-23 sukses mengalahkan Thailand 2-1 di partai final dan mencatatkan diri sebagai juara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025