Suara.com - Rumor kepindahan pemain keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders dari AC Milan ke Manchester City makin mendekati kenyataan.
Pemain keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders dikabarkan musim 2025/2026 akan bermain di Liga Inggris bersama Manchester City.
Pihak AC Milan dikabarkan telah memberikan lampu hijau kepindahan kakak dari pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders tersebut.
Salah satu media Belanda seperti dilansir Suara.com, Minggu (1/6) menyebut bahwa nilai kontrak dan gaji kepindahan pemain keturunan Indonesia Tijjani Reijnders sangat fantastis.
Pihak Tijjani Reijnders dikabarkan telah menyepakati kepindahan dengan nilai transfer 75 juta Euro ke Manchester City. Nilai itu setara dengan Rp1,2 triliun.
Namun nilai transfer ini masih simpang siur. Kubu Manchester City kabarnya mematok angka 67 juta euro termasuk bonus. Sedangkan AC Milan bertahan di angka 75 juta Euro.
"Namun selisih angka itu masih bisa diatur oleh kedua klub," tulis media Belanda, NOS.
Untuk gaji, Tijjani Reijnders juga mendapatkan peningkatan nilai mencapai 2 kali lipat.
Di AC Milan, pemain keturunan Indonesia itu mendapatkan gaji semusim sebesar 3,5 juta Euro.
Baca Juga: Dipantau PSSI, Pemain Keturunan Indonesia Bakal Mentas di Piala Dunia Antarklub 2025
Pindah ke Manchester City, Tijjani Reijnders akan mendapatkan gaji sebesar 7 juta Euro atau setara Rp129 miliar selama semusim.
"Tijjani Reijnders kaya raya setelah proses transfer," tulis salah satu media Belanda, soccernews.nl
Menariknya demi bisa mendapatkan pemain keturunan Indonesia itu, pihak Manchester City kabarnya sampai merekrut pelatih asal Belanda, Pepijn Lijnders.
Pepijn merupakan eks pelatih Liverpool dan mantan pelatih kepala Red Bull Salzburg. Pepijn pada musim depan akan menjadi asisten Pep Guardiola di Manchester City.
AC Milan Berburu Pengganti Tijjani Reijnders
Tijjani Reijnders dirumorkan akan segera menjadi pemain anyar Manchester City. Dilansir Suara.com dari Voetbal International, Sabtu (31/5), kubu AC Milan mempertimbangkan untuk membiarkan keturunan Latulahat itu pindah ke Manchester City.
Berita Terkait
-
Dipantau PSSI, Pemain Keturunan Indonesia Bakal Mentas di Piala Dunia Antarklub 2025
-
Terpopuler Sepak Bola: 9 Pemain Dicoret, Timnas Indonesia Gak Layak Lolos Piala Dunia 2026
-
Tijjani Reijnders: Cucu Orang Ambon Lahir di Jatinegara Kini Berbandrol Rp1,2 T
-
Here We Go! AC Milan Restui Pemain Keturunan Indonesia Tijjani Reijnders Pindah ke Man City
-
Belgia vs Timnas Indonesia: Berebut Pascal Struijk untuk Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Marseille Ingin Pinjam Ethan Nwaneri, Ini Dua Syarat Tak Boleh Ditawar-tawar dari Arsenal
-
Bukan Carrick Ball, Ternyata Ini Strategi Manchester United Saat Tekuk Manchester City
-
Link Live Streaming Inter Milan vs Arsenal: Jaminan Laga Sengit di Giuseppe Meazza
-
Di Balik Gemilang Eberechi Eze, Ada Cinta Istri yang Menjaganya Tetap Membumi
-
Link Live Streaming Bodo/Glimt vs Manchester City: Tantangan Berat The Citizen
-
Diming-imingi Duit Banyak, Romelu Lukaku Pilih Setia dengan Napoli
-
Bobotoh Bersuara: Soal Eks PSG Layvin Kurzawa Dirumorkan ke Persib
-
Dituding Tak Hormati Lawan, Dominik Szoboszlai: Saya Akan Melakukan Hal yang Sama
-
Deretan Fakta Menarik Jelang Inter Milan vs Arsenal: Misi The Gunners 7 Kemenangan Beruntun
-
Diserang Sang Anak, Giliran Eks Rekan di Manchester United Bongkar Sisi Buruk David Beckham