Suara.com - Andre Silva yang tewas dalam kecelakaan bareng Diogo Jota ternyata pernah berbagi klub dengan penggawa timnas Indonesia Calvin Verdonk, yaitu FC Famalicao.
Nama Andre Silva memang tidak setenar sang kakak Diogo Jota yang bermain di Liverpool.
Walau begitu, ia merupakan pesepak bola yaang dikenal rajin, rendah hati, dan menjanjikan dalam lingkungan sepak bola lokal Portugal.
Dalam karier sepak bolanya, Andre Silva menimba ilmu di akademi Gondomar kemudian Porto.
Adik Diogo Jota tersebut sempat bermain untuk Padroense, P.Ferreira U-19, Famalicao U-23, Boavista U-23, Gondomar, dan Penafiel.
Nah, ternyata dari deretan klub tersebut, Andre Silva pernah berbagi klub dengan Calvin Verdonk, yaitu Famalicao.
Dalam kariernya, adik Diogo Jota itu bermain untuk Famalicao U-23 pada musim 2019/2020.
Ketika berseragam Famalicao, Andre Silva bermain dalam 27 pertandingan dengan sumbangan dua gol.
Adapun Calvin Verdonk juga pernah berkarier di Famalicao pada musim 2020/2021.
Baca Juga: Terpukul Atas Tewasnya Diogo Jota, Arne Slot: Dia Teman Semua Orang
Melansir dari Transfermarkt, bek kiri timnas Indonesia ini bermain dalam 15 pertandingan di semua kompetisi dengan sumbangan satu assist.
Karena kariernya yang tidak berkembang, pemain keturunan Aceh ini akhirnya kembali ke Belanda gabung NEC Nijmegen.
Bahkan ketika di Portugal, Calvin Verdonk mengaku ia sempat menjalani masa sulit.
Dalam sebuah wawancara dengan media Belanda, ForzaNEC, Verdonk mengungkapkan bahwa dirinya tidak pernah merasa nyaman selama merumput di Portugal.
Faktor bahasa menjadi penghalang utama yang membuatnya kesulitan beradaptasi, baik di dalam maupun di luar lapangan.
Kondisi makin sulit karena Verdonk menjalani petualangan luar negerinya saat pandemi Covid-19 tengah mengguncang dunia. Situasi itu memperburuk rasa keterasingan yang ia rasakan.
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Tak Percaya Diogo Jota Meninggal: Baru Saja Kita Bersama
-
Selamat Jalan Diogo Jota: 8 Gol Bersejarah di Lapangan Hijau
-
Rekam Jejak Andre Silva, Adik Diogo Jota yang Tewas Kecelakaan Mobil Juga Pemain Lapangan Hijau
-
Terungkap! Ini Jadwal dan Lokasi Pemakaman Diogo Jota
-
Diogo Jota Meninggal Dunia, Liverpool Pensiunkan Nomor 20
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford
-
John Herdman Bisa Rayu Pascal Struijk Gabung Timnas Indonesia