Suara.com - Timnas Indonesia masih terus membidik bakat-bakat keturunan di luar negeri untuk memperkuat skuad, terutama di sektor depan. Meskipun sudah memiliki nama-nama seperti Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, dan Ole Romeny, upaya PSSI untuk menambah kedalaman skuad tidak berhenti.
Ole Romeny sendiri menjadi tambahan paling anyar setelah resmi memperoleh status Warga Negara Indonesia pada Maret 2025.
Namun sayangnya, harapan untuk segera melihatnya berseragam Merah Putih harus tertunda. Cedera parah yang ia alami usai mendapat tekel keras dari pemain Arema FC, Paulinho, dalam laga Piala Presiden 2025, membuat kehadirannya dalam putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober mendatang masih diragukan.
Situasi ini memperkuat dorongan PSSI untuk mencari alternatif baru. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan bahwa federasi tengah menjajaki naturalisasi dua pemain keturunan berposisi penyerang. Meskipun belum bisa menyebutkan identitas mereka, Erick menyebut bahwa prosesnya sedang dalam tahap serius dan kedua pemain tersebut telah menunjukkan komitmen untuk bergabung bersama Timnas.
Langkah ini menjadi bagian dari strategi jangka panjang PSSI dalam membangun skuad kompetitif dan tangguh. Dengan kompetisi di level Asia semakin ketat, ketersediaan opsi berkualitas di lini depan menjadi kebutuhan mutlak.
Meski belum diungkap secara resmi, sejumlah nama mulai menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola nasional. Beberapa pemain berdarah Indonesia yang berkarier di Eropa kini masuk radar publik sebagai kandidat naturalisasi berikutnya.
1. Dean Zandbergen
Nama ini mungkin belum begitu familiar di telinga pencinta sepak bola Indonesia, namun Dean Zandbergen diketahui memiliki darah Indonesia dari sang ibu yang berasal dari Depok.
Ia disebut telah menjalin komunikasi awal dengan pihak PSSI terkait peluang menjadi bagian dari skuad Merah Putih.
Baca Juga: Satu Kaki di Semifinal! Skenario Timnas Indonesia U-23 Lolos Grup A Piala AFF U-23 2025
Meski belum banyak informasi soal rekam jejaknya, Dean digadang-gadang memiliki potensi dan niat kuat untuk membela tanah leluhurnya.
Miliano Jonathans adalah salah satu nama yang kerap dikaitkan dengan Timnas. Pemain muda yang kini membela FC Utrecht di Eredivisie Belanda tersebut memiliki garis keturunan dari ayahnya yang juga berasal dari Depok.
Miliano sudah lama masuk dalam radar pemantauan PSSI sejak usianya 16 tahun. Usianya yang masih muda memberi peluang besar untuk berkembang bersama skuad Garuda.
Nama berikutnya adalah Million Manhoef, pemain berusia 23 tahun yang kini memperkuat Stoke City di kasta kedua Liga Inggris.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Pecahkan Rekor di Italia, Mikel Arteta: Inter Milan Tim yang Sangat Bagus
-
Liga Champions: Dalih Pelatih Inter Milan usai Dibantai Arsenal
-
Alasan Persik Kediri Lepas M Khanafi ke Borneo FC, Ternyata Karena Hal Tak Terduga
-
Alasan Semen Padang Boyong Maicon Souza
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Ditendang Persija, Gustavo Franca: Senang Dapat Dukungan Luar Biasa dari Aremania
-
Hanif Sjahbandi ke Jakmania: Saya Naik Meja Operasi
-
Media Eropa: Kemungkinan Layvin Kurzawa Teken Kontrak Persib Bandung Akhir Pekan
-
Daftar Rekor Buruk Layvin Kurzawa, Cuma Modal Nama Besar PSG
-
Rekor Mengerikan Filipina di Piala AFF