Suara.com - Persija Jakarta kembali menghadapi ujian berat di pekan lanjutan Super League 2025/2026.
Klub berjuluk Macan Kemayoran itu dipastikan tidak bisa tampil dengan skuad terbaiknya saat melawan Malut United karena tiga pilar asing absen.
Mereka yang absen adalah Allano Lima, Gustavo Almeida, dan Ryo Matsumura tidak bisa diturunkan.
Allano harus menepi karena hukuman kartu merah, sementara Gustavo dan Matsumura masih dalam proses pemulihan cedera.
Pelatih Persija Mauricio Souza memastikan kondisi Gustavo mulai membaik, tetapi belum cukup bugar untuk diturunkan.
"Gustavo sudah pulih dengan baik. Dia sedang dalam masa transisi, tapi dia belum bisa main melawan Malut United," kata Mauricio Souza kepada wartawan.
Situasi serupa juga dialami Ryo Matsumura karena mengalami cedera parah di bagian paha belakang hingga harus naik meja operasi.
"Matsumura mengalami cedera serius di belakang paha, sampai harus operasi, proses pemulihannya diperkirakan 4-6 bulan," jelasnya.
"Nanti akan dievaluasi lagi. Tapi dia tetap bagian dari Persija," tambah Souza.
Baca Juga: Pelatih Brasil Ogah Sombong Persija Bakal Juara Super League 2025/2026
Allano tidak hadir dalam sesi latihan Persija pada Rabu (20/8/2025). Menurut Souza, absennya sang striker bukan karena cedera, melainkan izin khusus.
"Allano minta izin sama saya, ada urusan keluarga yang harus dia jalani. Jadi kami memberikan izin. Dia meminta izin karena ada keperluan keluarga, makanya dia tidak ikut latihan," ungkap sang pelatih.
Dengan absennya Allano dan Gustavo, Souza, Persija sejatinta masih punya alternatif lain.
Mauricio Souza bisa memberi kepercayaan kepada Emaxwell Souza sebagai ujung tombak.
Penyerang asal Brasil itu berpotensi dipasangkan dengan rekrutan anyar Persija, Bruno Tubarao.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA
-
Hasil Piala FA: Adik Wayne Rooney Bawa Tim Amatir Cetak Sejarah Singkirkan Juara Bertahan
-
Jaminan Laga Sengit! Ini Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija