Suara.com - Manchester United kembali bergerak di bursa transfer dengan manuver mengejutkan. Kali ini, fokus mereka bukan pada striker atau bek, melainkan kiper.
Setan Merah dikabarkan semakin dekat mengamankan tanda tangan Senne Lammens, kiper muda Royal Antwerp, dengan nilai transfer mencapai £17 juta atau setara Rp348,5 miliar.
Kabar kedatangan Lammens semakin menarik karena terjadi di tengah polemik seputar masa depan Andre Onana.
Sejak musim lalu, performa kiper asal Kamerun itu kerap menuai kritik.
Blunder-blunder fatal membuat posisinya mulai goyah, meski ia tetap mendapat dukungan dari manajemen.
Onana bahkan sempat absen di laga pembuka Premier League melawan Arsenal.
Sayangnya, penggantinya, Altay Bayindir, juga melakukan kesalahan krusial yang berujung gol kemenangan Riccardo Calafiori.
Situasi ini mempertegas bahwa United memang butuh kedalaman dan kualitas lebih di bawah mistar.
Profil Senne Lammens
Baca Juga: Manchester United Resmi Terbuka Dijual, Glazer Bisa Paksa Ratcliffe Lepas Saham ke Investor Baru
Lammens bukan nama baru di Eropa. Ia memulai debut senior bersama Club Bruges pada Juli 2021 sebelum pindah ke Royal Antwerp dua tahun kemudian.
Di klub Royal Antwerp, Lammens menjadi rekan untuk pemain keturunan Indonesia, Jairo Riedewald.
Berbeda dengan Jairo yang saat ini berstatus tanpa klub, Lammes justru meroket dan jadi incaran serius Manchester United.
Penampilannya di Liga Champions, meski timnya kalah dari Porto, menjadi salah satu ajang unjuk gigi yang membuatnya diperhatikan banyak klub.
Sebagai kiper timnas Belgia U-21, Lammens punya reputasi bagus dalam hal refleks cepat dan kemampuan membaca permainan.
United melihatnya sebagai investasi jangka panjang, bukan sekadar pelapis.
Berita Terkait
-
Thom Haye Diam-diam Gabung Persib Bandung? Sebelumnya Gagal ke Persija Jakarta
-
5 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Tempo Dulu, Apa Kabar Mereka Sekarang?
-
Eks Feyenoord Ini Pilih Timnas Indonesia, Padahal Bisa Selevel dengan Arjen Robben
-
Calon Pelatih Masa Depan Timnas Indonesia Dapat Pesaing Berat di Manchester City
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU