Suara.com - Gianluigi Donnarumma dilaporkan telah mencapai kesepakatan pribadi dengan raksasa Premier League, Manchester City.
Kiper timnas Italia itu disebut-sebut hanya tinggal menunggu lampu hijau dari PSG dan kejelasan masa depan Ederson sebelum resmi merapat ke Etihad Stadium.
Donnarumma, 26 tahun, sebelumnya menjadi sosok penting di bawah mistar PSG.
Namun, posisinya kini tergeser setelah klub ibu kota Prancis mendatangkan Lucas Chevalier dari Lille dengan harga £48 juta.
Keputusan manajemen PSG untuk menjadikan Chevalier sebagai kiper utama membuat Donnarumma terpinggirkan, bahkan dikabarkan sudah dilarang mengikuti latihan penuh bersama tim.
Meski sempat tampil apik musim lalu dan berkontribusi besar dalam raihan gelar domestik, eks kiper AC Milan itu akhirnya diminta mencari klub baru sebelum jendela transfer ditutup.
Situasi ini membuat namanya langsung dikaitkan dengan beberapa tim top Eropa, hingga akhirnya Manchester City muncul sebagai kandidat terkuat.
Pada Jumat malam lalu, Donnarumma seolah memberi sinyal perpisahan.
Dalam momen emosional di Parc des Princes, ia terlihat berinteraksi dengan para ultras PSG, seakan-akan mengucapkan salam perpisahan.
Baca Juga: Dua Pemain Jadi Tumbal Pesta Gol Arsenal, Mikel Arteta Was-was
Media Prancis menyebut, itu menjadi tanda bahwa pintu keluar dari Paris sudah benar-benar terbuka.
Menurut pakar transfer Fabrizio Romano, Donnarumma kini telah sepakat dengan kontrak pribadi bersama Manchester City.
Namun, transfer ini masih bergantung pada masa depan Ederson.
Kiper asal Brasil itu tengah dikaitkan dengan kepindahan ke Galatasaray setelah posisinya juga tak lagi aman.
Ederson sendiri terlihat hanya duduk di bangku cadangan ketika City tumbang 0-2 dari Tottenham pada laga Premier League, Sabtu lalu.
Pep Guardiola memilih memainkan James Trafford sebagai starter.
Berita Terkait
-
Dua Pemain Jadi Tumbal Pesta Gol Arsenal, Mikel Arteta Was-was
-
Legenda Manchester United: Saya Memikirkan Elkan Baggott
-
Hasil Liga Inggris Semalam: Arsenal Pesta Gol, Manchester City Tersungkur
-
5 Fakta Kekalahan Memalukan Manchester City dari Spurs: Rekor 850 Gol Tottenham
-
Hasil Liga Inggris: Tottenham Bungkam Manchester City di Etihad
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Hasil Bundesliga: Diwarnai Drama 6 Gol, Frankfurt versus Dortmund Berakhir Kecewa
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif