Suara.com - Empat pemain Persib Bandung yang saat ini sedang memperkuat Timnas Indonesia pada FIFA Matchday, mendapatkan pujian dari Bojan Hodak.
Keempat pemain Persib yang sedang bergabung dengan Timnas Indonesia pada FIFA Matchday tersebut yakni Marc Klok, Beckham Putra Nugraha, Thom Haye dan Eliano Reijnders.
Menurut Bojan Hodak, keempat pemain tersebut tampil apik bersama Timnas Indonesia pada pertandingan pertama menghadapi Taiwan.
Seperti diketahui, pada FIFA Matchday menghadapi Taiwan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (5/9/2025), skuad Garuda berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 6-0.
Pelatih asal Kroasia ini menuturkan, pada pertandingan tersebut Marc Klok berhasil menunjukkan kualitasnya dengan menyumbangkan satu gol dan assist.
Selain itu, pada pertandingan perdana bersama Timnas Indonesia di era kepelatihan Patrick Kluivert, Marc Klok terpilih sebagai man of the match.
"Bagus, Marc adalah man of the match di pertandingan kemarin, dia mencetak gol dan memberikan dua assist," kata Bojan Hodak usai memimpin latihan di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (8/9/2025).
Kemudian, untuk Thom Haye, pemain yang baru direkrut oleh skuad Maung Bandung ini tampil cukup bagus, walaupun kondisi kebugarannya terlihat belum maksimal.
"Thom (Haye) juga bermain cukup bagus meskipun dia terlihat kurang dalam kebugaran bertandingnya. Tapi tentu saja dia merupakan pemain yang bagus dan dia akan banyak membantu kami," tegasnya.
Baca Juga: Bek Persib Bandung Jebolan Akademi AS Roma Fokus Hadapi Persebaya
Selanjutnya untuk Beckham Putra Nugraha, pemain yang berposisi sebagai gelandang ini tampil apik dan merepotkan barisan pertahanan Taiwan.
Selain itu, pada pertandingan tersebut Beckham mampu memberikan assist, umpan matang dari pemain jebolan Diklat Persib ini berhasil dimaksimalkan oleh Jordi Amat untuk mengubah kedudukan menjadi 1-0.
"Beckham bermain bagus di babak pertama tapi di babak kedua dia 'mati' karena cedera," jelasnya.
Kemudian untuk Eliano Reijnders, pemain anyar Persib ini menurut Bojan Hodak tampil bagus, walaupun tidak bermain di posisi idealnya.
Seperti diketahui, adik kandung dari Tijjani Reijnders, gelandang Manchester City ini menyumbangkan satu gol saat memasuki menit 38'.
"Eliano juga bermain sangat bagus meskipun menurut saya itu bukan posisi terbaiknya. Tetapi, senang melihatnya bisa mencetak gol," tegasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Maaf Tottenham, Liverpool Batal Lepas Andy Robertson
-
Persijap Jepara Cuci Gudang, Pemain-pemain dari Liga India Didatangkan!
-
Justin Hubner Bikin Assist Bantu Fortuna Sittard Comeback, Pelatih Beri Pujian
-
Ogah Komentari Kualitas Liga, John Herdman Ungkap Misi Khusus Pantau Talenta Super League
-
Berguinho Cetak Gol Perdana di Persib, Ini Respon Bojan Hodak
-
Michael Carrick Ungkap Pahlawan Kemenangan MU Matheus Cunha Kecewa Gara-gara Ini
-
Klasemen Terbaru LaLiga: Hajar Oviedo, Barcelona Geser Real Madrid dari Posisi Puncak
-
Statistik Bicara: Luciano Spalletti Bawa Juventus Kembali ke Jalur Kebangkitan
-
Hansi Flick Ungkap Faktor Krusial dari Lamine Yamal vs Real Oviedo: Bukan Gol Indah tapi...
-
Harry Maguire Ungkap Rahasia di Balik Kebangkitan Manchester United Asuhan Michael Carrick