- Persikad Depok buat kejutan rekrut pemain abroad berlabel Timnas Indonesia U-20
- Pemain tersebut adalah Marselinus Ama Ola yang sebelumnya main di Spanyol
- Ia sudah melakukan debut, tapi Persikad tumbang 0-1 dari Sumsel United
Suara.com - Klub Championship atua Liga 2, Persikad Depok secara resmi mengumumkan keberhasilan mereka merekrut pemain muda berlabel Timnas Indonesia, Marselinus Ama Ola.
Kabar ini menjadi kejutan mengingat rekam jejak sang pemain.
Marselinus Ama Ola merupakan salah satu pilar Timnas Indonesia U-20 asuhan Indra Sjafri.
Uniknya saat membela Skuad Garuda Muda, ia berstatus sebagai pemain abroad karena tengah menimba ilmu di Spanyol bersama klub Logrones Promesas.
Pengumuman kedatangan Marselinus Ama Ola disampaikan secara langsung oleh Persikad melalui akun Instagram resmi mereka pada Sabtu, (13/9/2025).
Klub asal Depok ini bahkan memberikan sambutan yang istimewa untuk rekrutan barunya tersebut.
"Keajaiban asal Spanyol kini ada di Depok. Menyambut pemain Timnas Internasional U20, Marselinus Ama Ola," tulis pernyataan Persikad.
Pemain berusia 20 tahun ini memiliki pengalaman internasional yang cukup mumpuni.
Ia tercatat tampil dalam tiga pertandingan di level timnas, yakni saat menghadapi Iran, Uzbekistan, dan Yaman, di mana ia berhasil menyumbangkan satu assist.
Baca Juga: Persib Kalahkan Almere City hingga NAC Breda Soal Satu Aspek Ini Menurut Thom Haye
Tak perlu menunggu lama, Marselinus Ama Ola langsung melakoni debutnya bersama Persikad pada laga pekan perdana Championship 2025/2026.
Ia dipercaya sebagai starter dan bermain selama 45 menit saat timnya harus mengakui keunggulan Sumsel United dengan skor tipis 0-1.
Berita Terkait
-
Ancaman Serius! Pelatih Set Piece Arsenal Gabung Arab Saudi Jelang Lawan Timnas Indonesia
-
Thom Haye Ceritakan Kondisi Ruang Ganti Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Rapor 3 Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa, Jay Idzes Raih Hasil Positif
-
Tutup TC di Bulgaria dengan Kekalahan, Pelatih Timnas Indonesia U-17 Akui Banyak Kekurangan
-
Respons Pemain Keturunan Arnhem Cetak Assist Bantu Tim Guru Patrick Kluivert Berjaya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Eks Bomber Chelsea Timo Werner Resmi Gabung Klub MLS
-
Memprediksi Durasi Kontrak Maarten Paes di Ajax Amsterdam
-
'Hilal' Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Sudah Lama Terlihat, Kondisinya Memang Begini di FC Dallas
-
Bukan Sebentar, Ternyata Ajax Amsterdam Sudah Ingin Paes Selama 2 Tahun
-
Terbongkar! Cole Palmer Idap Cedera Kronis, Bisa Bikin Manchester United Merugi
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Dear John Herdman, Pemain Jawa-Kalimantan Sudah Cetak Gol di AC Milan, Layak Bela Timnas Indonesia?
-
Media Amerika Bongkar Alasan Sebenarnya Maarten Paes Tinggalkan FC Dallas
-
Nasib Striker Timnas Indonesia di Negeri Orang: Striker Nigeria Bisa Gusur Ramadhan Sananta
-
Vietnam atau Thailand, Siapa Lawan Timnas Futsal Indonesia di Perempat Final?