- PSSI sengaja memilih hotel sendiri di Arab Saudi demi menghindari potensi gangguan teknis.
- Erick Thohir mengaku pengalaman buruk di Timur Tengah jadi alasan utama langkah antisipatif ini.
- Timnas Indonesia akan melawan Arab Saudi (8 Oktober) dan Irak (11 Oktober) di Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan pihaknya terus berusaha supaya Timnas Indonesia bisa meraih hasil maksimal di ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Salah satunya mencegah kecurangan di luar pertandingan.
Belajar dari event-event terdahulu saat Timnas Indonesia berlaga di Timur Tengah, Erick menyebut ada sambutan kurang mengenakan.
Dikatakan oleh lelaki yang juga menteri BUMN tersebut bahwa Timnas Indonesia tanpa kawalan selama berada di sana. Bahkan, sampai telat ke lapangan.
"Memang tekanan itu ya menarik lah rupanya dengan sepak bola kita bangkit rupanya banyak juga pihak-pihak yang mengantisipasi berlebihan padahal sepak bola itu kan sesuatu yang diciptakan untuk kompetisi yang sehat tapi realitanya hal-hal seperti ini terjadi," kata Erick Thohir dalam konferensi pers di Stadion GBK, Jakarta, Selasa (16/9/2025).
"Banyak hal juga tadi saya dapat informasi ketika kita bermain di sana juga pengawalannya tidak ada. Bahkan telat ke lapangan sampai waktu yang berlebihan," jelasnya.
Lebih lanjut, Erick mengaku sudah mengirim orang ke Arab Saudi untuk memantau keadaan.
Salah satu keputusan PSSI adalah tidak memakai hotel yang sudah disiapkan oleh panitia. PSSI memilih Timnas Indonesia menginap di tempat lain.
"Nah ini yang kami coba membuat tim advance sudah kami kirim kemarin hotelnya pun kami memilih hotel yang tidak disiapkan oleh Panitia," jelasnya.
"Ini bagian-bagian kita menjaga X-factor supaya tim kami bisa lebih fokus di sana," pungkas eks bos Inter Milan itu.
Baca Juga: Media Belanda Heran Mauro Zijlstra Masuk Skuad Utama Timnas Indonesia: Padahal Cadangan di Volendam
Adapun nantinya cuma juara grup yang lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sedangkan posisi runner-up harus kembali berjuang di kualifikasi antarkonfederasi ronde kelima.
Di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia nanti, Timnas Indonesia akan lebih dulu menantang Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, pada 8 Oktober 2025.
Tiga hari berselang, Garuda bakal melawan Irak dalam partai kedua Grup B putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di King Abdullah Sports City Stadium.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Liverpool Akhiri Rekor Buruk, Arne Slot Malah Kena Sentil Steven Gerrard
-
Legenda Persija Jakarta dan Gubernur Sulut Bangkitkan Lagi Persma 1960
-
Bedah Taktik Brilian Luciano Spalletti di Laga Debut yang Berbuah Manis
-
Juventus Taklukkan Cremonese 2-1, Emil Audero Lakukan 3 Penyelamatan Penting
-
Jadi Kunci Kemenangan Chelsea, Moises Caicedo Disamakan dengan Peraih Ballon d'Or
-
Johnny Jansen: Kartu Merah Mirza Mustafic Penyebab Bali United Kalah
-
Sean Dyche Murka! Tuding Gol Manchester United Tidak Sah
-
Mohamed Salah Catat Gol ke-250 Manfaatkan Blunder Kiper Incaran Man United
-
Andai Sosok Ini Cabut dari Juventus, Emil Audero Sudah Pasti Jadi Andalan Spalletti
-
Chelsea Bungkam Tottenham, Jamie Carragher Sebut Caicedo Monster di Lini Tengah