- Timnas Indonesia U-17 finis di posisi tiga Grup H dengan tiga poin.
- Tak cukup untuk lolos sebagai peringkat tiga terbaik ke babak 32 besar.
- Nova Arianto apresiasi perjuangan pemain dan dukungan suporter.
Suara.com - Perjalanan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025 resmi berakhir. Usai berjuang habis-habisan, pelatih Nova Arianto mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang berjuang.
Timnas Indonesia U-17 mengakhiri fase Grup H di posisi tiga dengan catatan dua kekalahan melawan Zambia dan Brasil, serta satu kemenangan kontra Honduras.
Hasil 3 poin belum cukup meloloskan Timnas Indonesia U-17 ke babak 32 besar meski melalui jalur posisi tiga terbaik.
Meski gagal, Nova merasa anak asuhannya sudah berusaha keras. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang memberikan dukungan kepa Garuda Muda.
"Saya juga ingin sampaikan terima kasih kepada semua pemain yang pernah terlibat, manajer dan staff official Tim Nasional U-17 atas semua kerja keras kalian karena semenjak tim ini dibentuk dari awal tahun 2024 hingga saat ini," ujar di Instagramnya.
"Pastinya banyak pengorbanan yang dilakukan baik pemain dan staff hingga akhirnya kita sampai di tujuan akhir kita di Piala Dunia U-17," lanjutnya.
Dalam perebutan posisi tiga terbaik, Timnas Indonesia U-17 menduduki peringkat 10. Itu belum cukup meloloskan Evandra Florasta dan kawan-kawan.
Nova berharap para tidak larut dalam kekecewaan karena pengalaman tampil di Piala Dunia U-17 bisa jadi ajang naik kelas.
"Jangan pernah berhenti sampai di sini boys, perjalanan kalian masih panjang dan ambil semua pengalaman selama kalian tampil di Piala Dunia, karena pastinya kalian akan naik kelas," tegas Nova.
Baca Juga: Timur Kapadze Pamit Tinggalkan Uzbekistan, Kode Merapat ke Timnas Indonesia?
"Tak lupa saya sampaikan terima kasih sebesar besarnya kepada seluruh pencinta sepak bola di Indonesia dan Garuda Qatar yang tidak pernah berhenti mendukung dan memberikan support kepada kami selama tampil di Piala Dunia U-17 karena pastinya itu menjadi motivasi pemain untuk bisa tampil lebih maksimal," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
Klub Super League Siap-siap Kehilangan Pemain, TC Timnas U-22 Diperpanjang hingga SEA Games 2025
-
Kata-kata Kegagalan Nova Arianto Bawa Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Belum Tentu Dipilih Indra Sjafri, Luke Xavier Keet Serahkan kepada Tuhan
-
Mauro Zijlstra Belum Tentu Bisa Bela Timnas Indonesia di Sea Games 2025 Karena Ini
-
Gabung Timnas U-23, Luke Xavier Keet: Ibuku Orang Indonesia
-
Bersaing dengan Mauro Zijlstra di Timnas U-22, Rafael Struick: Saya Percaya Kemampuan Sendiri
-
Tak Lagi di Belanda, Rafael Struick Punya Cara Khusus Jaga Chemistry dengan Ivar Jenner
-
Dipisahkan Kluivert, 2 Andalan Shin Tae-yong Bersatu di Era Indra Sjafri
-
Bukan Cuma Timnas Indonesia, 2 Negara Bersaing 'Here We Go' Timur Kapadze
-
Paul Scholes Ragukan Arsenal, Yakin Manchester City Favorit Juara Premier League