-
Piala AFF 2026 resmi pindah ke jadwal musim panas, berlangsung 24 Juli–26 Agustus 2026.
-
Perubahan jadwal membuka peluang Timnas Indonesia tampil dengan skuad terbaik karena liga Eropa sedang libur.
-
Publik menantikan kepastian ASEAN FIFA Cup yang berpotensi menjadi turnamen resmi FIFA dengan status lebih tinggi dari AFF.
Suara.com - Kabar gembira yang berpotensi mengubah peta kekuatan sepak bola Asia Tenggara datang dari Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF).
Jadwal penyelenggaraan Piala AFF edisi 2026 secara resmi telah diubah ke periode musim panas, sebuah keputusan yang bisa menjadi kunci bagi Timnas Indonesia untuk akhirnya meraih gelar juara.
Turnamen yang kini mengusung nama baru, ASEAN Hyundai Cup 2026 akan digelar pada 24 Juli hingga 26 Agustus 2026.
Pergeseran jadwal dari yang biasanya berlangsung di akhir tahun menjadi pertengahan tahun ini adalah sebuah revolusi.
“ASEAN Hyundai Cup merupakan kompetisi sepak bola internasional terkemuka di Asia Tenggara, dan kami dengan bangga mengonfirmasi tanggal penyelenggaraan edisi berikutnya, bertepatan dengan peringatan 30 tahun turnamen ini. Ini merupakan tonggak penting dalam evolusinya,” ujar Presiden AFF, Khiev Sameth, Jumat (14/11/2025).
Selama ini, Piala AFF yang digelar pada Desember-Januari selalu menjadi momok bagi Timnas Indonesia.
Jadwal tersebut berbenturan langsung dengan kalender kompetisi di Eropa yang membuat klub-klub seringkali enggan melepas para pemain andalan Indonesia yang berkarier di sana.
Kini dengan digelarnya turnamen pada Juli-Agustus, skuad Garuda berpotensi besar untuk tampil dengan kekuatan terbaiknya.
Periode tersebut merupakan masa libur musim panas di mayoritas liga-liga Eropa, yang membuka pintu lebar bagi PSSI untuk memanggil dan mengumpulkan semua pemain abroad tanpa halangan berarti.
Baca Juga: Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
Bayangkan skuad Garuda diperkuat oleh seluruh pilar utamanya dari berbagai liga top dunia. Tentu ini akan menjadi modal yang sangat berharga untuk memutus kutukan spesialis runner-up dan membawa pulang trofi untuk pertama kalinya.
Sementara itu, di tengah optimisme ini, publik juga menantikan kejelasan mengenai turnamen baru besutan FIFA, ASEAN FIFA Cup.
Turnamen ini digadang-gadang akan masuk kalender resmi FIFA, yang berarti statusnya akan lebih tinggi dari Piala AFF dan klub di seluruh dunia wajib melepas pemainnya.
Jika terealisasi, ini akan menjadi era baru yang sangat menjanjikan bagi sepak bola Asia Tenggara.
Berita Terkait
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
Terkini
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025
-
Negara yang Dulu Dikalahkan Timnas Indonesia Era STY, Kini Selangkah Menuju Piala Dunia 2026