- Senne Lammens mendapatkan apresiasi tinggi dari Sir Alex Ferguson
- Manchester United menunjukkan tren positif di bawah Ruben Amorim
- Perekrutan Lammens merupakan hasil pemantauan panjang dan rekomendasi kuat dari Tony Coton
Suara.com - Legenda Manchester United, Sir Alex Ferguson, memberikan apresiasi besar terhadap performa kiper anyar Setan Merah, Senne Lammens.
Ia menyebut penjaga gawang berusia 23 tahun itu tampil luar biasa sejak bergabung dengan skuad Ruben Amorim pada musim panas lalu.
Manchester United awalnya memburu Emiliano Martinez dari Aston Villa, namun kegagalan negosiasi membuat klub mengalihkan target kepada Lammens.
Pemain asal Belgia itu direkrut dari Royal Antwerp dengan biaya £18 juta meski baru mencatat 52 penampilan di liga domestik sebelum pindah ke Premier League.
Namun, keraguan publik langsung terjawab. Dalam lima laga pertamanya, Lammens tampil solid dan langsung mendapat pujian dari pelatih paling legendaris dalam sejarah klub.
"Khususnya kiper baru, dia benar-benar luar biasa. Dia baru bermain tiga atau empat pertandingan dan terlihat sangat baik,” ujar Sir Alex kepada Raceday RTV.
Selain memuji Lammens, Sir Alex melihat tanda-tanda positif dari tim asuhan Ruben Amorim yang perlahan menunjukkan peningkatan performa.
"Tim menunjukkan beberapa tanda bagus. Saya berharap manajer mendapatkan kesuksesan karena di United, Anda harus punya hasil," ucapnya.
Ferguson menilai kemenangan beruntun yang diraih Man United belakangan ini merupakan standar yang seharusnya selalu dicapai klub sebesar Setan Merah.
Baca Juga: Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
"Kemenangan beruntun itu sesuatu yang harus menjadi kebiasaan. Setelah melewati periode sulit, kini mereka mulai menikmatinya lagi," tambahnya.
Sir Alex juga menyoroti kontribusi positif dua rekrutan lainnya, Bryan Mbeumo dari Brentford dan Matheus Cunha dari Wolves.
Menurutnya, keduanya memberikan energi baru dan kualitas yang dibutuhkan tim.
Direktur sepak bola Man United, Jason Wilcox, sebelumnya mengungkap bahwa mantan pelatih kiper klub, Tony Coton, menjadi sosok penting di balik perekrutan Lammens.
Coton yang kini bekerja sebagai pemandu bakat terus merekomendasikan Lammens sejak satu tahun lalu.
"Tony Coton sudah menaruh nama Senne di radar saya 12 bulan lalu dan ia sangat konsisten merekomendasikannya," kata Wilcox.
Berita Terkait
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop
-
Diminta Fans Arsenal Tinggalkan Manchester United, Matheus Cunha Beri Jawaban Menohok
-
Selamat Tinggal Andre Onana! Manchester United Sudah Tak Butuh Lagi Kamu
-
Kontrak Harry Maguire Bakal Berakhir, MU Ingin Bek Muda Ini Pulang ke Old Trafford
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Indra Sjafri: Timnas Indonesia U-22 Gak Main Jelek Kok, Cuma Kalah 3-0
-
3 Laga Timnas Indonesia U-22 Tanpa Menang, Indra Sjafri Ogah Disamakan dengan Gerald Vanenburg
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong