- Gabriel Martinelli memperingatkan rekan setim Arsenal mengenai potensi bahaya Estevao Willian sebelum laga derby London.
- Pemain muda Chelsea, Estevao Willian, tampil impresif dengan sembilan gol dalam tiga belas pertandingan terakhir.
- Martinelli dan Fofana memuji kemampuan komplet Estevao, meskipun Chelsea menekankan pentingnya perkembangan bertahap baginya.
Suara.com - Jelang derby panas London di Stamford Bridge, penyerang Arsenal Gabriel Martinelli memberikan peringatan serius kepada rekan-rekannya mengenai potensi bahaya dari bintang muda Chelsea, Estevao Willian.
Pemain Brasil berusia 18 tahun itu disebut Martinelli sebagai sosok yang “sangat bagus” dan patut diwaspadai.
Arsenal saat ini memimpin puncak klasemen Premier League dengan keunggulan empat poin serta masih menyimpan satu laga lebih banyak dibanding Manchester City.
Performa solid pasukan Mikel Arteta, hanya kalah sekali dari 12 laga dan baru kebobolan enam gol membuat mereka difavoritkan meraih titel musim ini.
Namun, Chelsea datang dengan tren positif.
The Blues menang lima dari enam pertandingan terakhir dan baru saja menghajar Barcelona 3-0 di Liga Champions.
Dalam laga itu, Estevao mencuri perhatian lewat gol spektakuler yang semakin mengangkat namanya.
Estevao, yang direkrut dari Palmeiras seharga £29 juta, tampil luar biasa dengan mencetak sembilan gol dalam 13 laga terakhir di semua kompetisi.
Martinelli yang mengenal sang pemain muda dari lingkungan Timnas Brasil, tak ragu memujinya.
Baca Juga: Jelang Chelsea vs Arsenal, Bukayo Saka Korbankan Posisi demi Noni Madueke
“Estevao anak yang baik, keluarganya juga rendah hati. Semua pantas atas apa yang mereka capai,” ujar Martinelli kepada Evening Standard.
“Dia sangat bagus. Semua orang di tim nasional menyukainya. Dia pantas mendapatkan apa yang dia dapatkan sekarang dan saya hanya berharap dia tidak dalam performa terbaik pada hari Minggu!”
Martinelli mengungkap tim Brasil sebenarnya sudah tahu kualitas Estevao sejak sebelum ia pindah ke Chelsea.
“Kami sudah tahu betapa bagusnya dia. Tidak mengejutkan kami sama sekali.”
Estevao sudah sempat dibandingkan dengan legenda Brasil, Neymar, sebelum bergabung dengan Chelsea. Sejauh ini, ia tampil sesuai ekspektasi besar tersebut.
Rekan setimnya di Chelsea, Wesley Fofana, turut memuji kemampuan komplit Estevao.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tak Dapat Maarten Paes, Persib Bandung Incar Kiper Keturunan Lainnya
-
Thom Haye 'Menghilang' dari Latihan Persib Bandung, Ada Apa?
-
Persib Bandung Pinjamkan Rezaldi Hehanussa dan Hamra ke Persik
-
Inggris Tak Butuh Bintang? Ini yang Dibutuhkan Tuchel untuk Bawa Three Lions Juara Piala Dunia 2026
-
Beda Jauh Antara Hansi Flick dengan Alvaro Arbeloa Usai Hasil Beda di Copa del Rey
-
Alaeddine Ajaraie Top Skor Liga India Mau Bantu Persija Jakarta Juara
-
Pemain Keturunan Indonesia Dihukum Penjara di Turki, Begini Kata Fenerbahce
-
Riak-riak Kecil di Internal Arsenal, Declan Rice Kedapatan Ribut dengan Tangan Kanan Arteta
-
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Skuad Garuda Kebagian Jamu Vietnam
-
Tatap Old Trafford di Derby Manchester, Pep Guardiola Bawa Skuat Lebih Segar dan Bertenaga