- Sergio Ramos, bek legendaris berusia 39 tahun, akan meninggalkan Monterrey dan berstatus bebas transfer mulai 1 Januari 2026.
- Ramos ingin kembali bermain di Eropa, khususnya klub Liga Champions, demi kesempatan memperkuat Timnas Spanyol di Piala Dunia 2026.
- Galatasaray disebut paling serius menaungi Ramos, namun klub LaLiga, MLS, dan Saudi Pro League juga memantau situasinya.
Suara.com - Sergio Ramos belum ingin gantung sepatu. Di usia 39 tahun, bek legendaris Spanyol itu dikabarkan siap kembali ke Eropa setelah memutuskan tidak memperpanjang kontraknya bersama Monterrey.
Keputusan ini membuatnya berstatus bebas transfer mulai 1 Januari 2026, dan sejumlah klub langsung bereaksi cepat, salah satunya raksasa Turki, Galatasaray.
Kabar ini pertama kali diberitakan oleh Fabrizio Romano, yang memastikan bahwa Ramos tidak akan bertahan di Liga MX.
Meski tampil sebagai kapten, pemimpin utama, dan hampir selalu menjadi starter di Monterrey, Ramos memilih pulang ke Eropa untuk mendekatkan diri kepada keluarga.
Menurut laporan Fanatik dan media Spanyol La Razón, Ramos masih memiliki ambisi besar, ia ingin kembali ke Timnas Spanyol dan masuk skuad Piala Dunia 2026.
Untuk itu, ia berniat bermain di klub yang tampil di panggung besar seperti Liga Champions.
"Ramos ingin tampil di kompetisi yang berada dalam sorotan, untuk membuka peluang kembali ke tim nasional," tulis La Razón.
Keinginan itu membuat klub-klub Eropa menimbang peluang untuk merekrutnya. Galatasaray disebut menjadi yang paling serius. Klub Turki tersebut juga pernah mencoba mendatangkan Ramos pada 2024, namun gagal mencapai kesepakatan.
Kali ini, Galatasaray menilai Ramos sebagai solusi jangka pendek.
Baca Juga: Neymar Jr Kembali Cedera Parah, Diragukan Tampil di Piala Dunia 2026
Selain Galatasaray, beberapa klub lain juga memonitor situasi Ramos.
Minat datang dari LaLiga, MLS, hingga klub-klub Saudi Pro League yang melihat peluang merekrut mantan kapten Real Madrid itu secara gratis.
Dengan status bebas transfer per 1 Januari, Ramos menjadi salah satu pemain veteran paling menarik di bursa musim dingin.
Ambisi tampil di Piala Dunia 2026 tentu menimbulkan tanda tanya. Ramos terakhir bermain untuk Timnas Spanyol pada 31 Maret 2021. Setelah itu, pelatih Luis de la Fuente menyatakan bahwa ia tidak lagi masuk dalam rencana.
Kontributor: Azka Putra
Berita Terkait
-
Neymar Jr Kembali Cedera Parah, Diragukan Tampil di Piala Dunia 2026
-
Belajar dari Spanyol, Legenda Timnas Spanyol Ungkap Cara Indonesia Lolos ke Piala Dunia
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Gattuso di Ujung Tanduk, Absen Piala Dunia Ketiga Kali Jadi Bencana Nasional
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Hasil Liga Italia: Adrien Rabiot Cetak Brace Bawa AC Milan Tundukkan Como Skor 3-1
-
Hasil Liga Italia: Bologna Tekuk Hellas Verona 3-2 dan Merangkak Naik ke Peringkat 8 Klasemen
-
Klub Arab Saudi Goda Lionel Messi dengan Kontrak Tak Masuk Akal, Minta Apa Saja Dikasih
-
Bicara Persaingan Juara Musim 2025/2026, Bojan Hodak Sebut Persija dan Malut United
-
Real Madrid Kalah Memalukan, Vinicius Junior Jadi Korban Serangan Rasial
-
Jarak Pandang Nyaris Nol, Laga Bayern Munich vs Koln Sempat Dihentikan Gegara Asap
-
Media Vietnam Soroti Reaksi John Herdman yang Kaget Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF
-
Scaloni Buka Suara soal Messi dan Daftar Pemain Argentina untuk Piala Dunia 2026
-
UEFA Umumkan Pendapatan Klub Serie A Italia: Inter Raih Rp2,3 T, Juventus dan AC Milan Menyusul
-
Gandeng Rizky Ridho hingga Nova Arianto, ASICS Luncurkan Sepatu Bola di Awal 2026