Bola / Bola Indonesia
Kamis, 15 Januari 2026 | 18:00 WIB
Mantan pelatih Timnas Indonesia, Peter White. [Instagram]
Baca 10 detik
  • PSSI mengumumkan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia pada 3 Januari 2026 karena reputasinya bersama Kanada.
  • John Herdman menjadi pelatih Inggris kedua menangani timnas setelah Peter Withe, pelatih Inggris tersukses sebelumnya.
  • Peter Withe sukses membawa Indonesia ke final Piala AFF 2004 sebelum akhirnya dipecat karena performa buruk 2007.

Suara.com - PSSI resmi mengumumkan penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru Timnas Indonesia pada 3 Januari 2026.

Pengumuman ini menandai dimulainya era baru dengan ekspektasi besar dari publik sepak bola nasional.

Nama Herdman langsung mencuri perhatian karena reputasinya bersama Timnas Kanada.

Ia dikenal sebagai pelatih yang sukses membawa tim putra dan putri tampil di Piala Dunia.

PSSI menilai rekam jejak tersebut sejalan dengan ambisi besar Skuad Garuda ke depan.

Namun, di balik euforia penunjukan Herdman, muncul kembali nama Peter Withe ke permukaan.

John Herdman tercatat sebagai pelatih Inggris kedua yang menangani Timnas Indonesia setelah Withe.

Peter Withe sendiri dikenal sebagai pelatih Inggris tersukses yang pernah bekerja di Indonesia.

Ia memiliki latar belakang kuat, termasuk pengalaman bermain dan melatih Aston Villa.

Baca Juga: Dag Dig Dug Drawing Piala AFF 2026, Timnas Indonesia Bakal Ketemu Siapa?

Kesuksesannya bersama Timnas Thailand di Piala AFF 2000 dan 2002 membuat namanya diperhitungkan.

PSSI kemudian menunjuk Peter Withe untuk menangani Indonesia pada 2004 menggantikan Ivan Kolev.

Withe membawa perubahan besar dengan mengusung formasi 4-4-2 yang agresif dan cepat.

Sejumlah pemain muda seperti Boaz Solossa dan Firman Utina mulai mendapat peran penting.

Hasilnya, Indonesia tampil impresif dan melaju ke final Piala AFF 2004.

Meski gagal juara setelah kalah dari Singapura, capaian tersebut membangkitkan optimisme nasional.

Load More