- Kylian Mbappe mencapai 10+ gol Liga Champions pertama kali dalam satu musim saat Real Madrid menang 6-1 atas Monaco.
- Mbappe menjadi pemain keempat sepanjang sejarah Real Madrid yang mencetak dua digit gol di Liga Champions dalam satu musim.
- Secara total, Mbappe kini menempati posisi keenam pencetak gol terbanyak sepanjang masa kompetisi Liga Champions Eropa.
Suara.com - Kylian Mbappe mencatatkan pencapaian bersejarah dalam kariernya setelah tampil gemilang saat Real Madrid menghajar AS Monaco 6-1 pada lanjutan Liga Champions.
Striker asal Prancis itu untuk pertama kalinya mencapai dua digit gol (10+) dalam satu musim Liga Champions, sekaligus masuk jajaran elite legenda Los Blancos bersama Cristiano Ronaldo.
Mbappe membuka pesta gol Madrid hanya lima menit setelah kick-off lewat sepakan akurat dari tepi kotak penalti, gol yang sekaligus menandai gol ke-10 Mbappe di Liga Champions musim ini, dan ia mencapainya hanya dalam enam pertandingan.
Dengan torehan tersebut, Mbappe menjadi pemain keempat dalam sejarah Real Madrid yang mampu mencetak 10 gol atau lebih dalam satu musim Liga Champions, menyusul Cristiano Ronaldo, Raul Gonzalez, dan Karim Benzema.
Ronaldo sendiri mencatatkannya hingga tujuh kali selama berseragam Madrid.
Tak berhenti di situ, Mbappe kembali mencatatkan namanya di papan skor menjelang setengah jam pertandingan.
Menerima umpan tarik Vinícius Junior, penyerang berusia 27 tahun itu dengan mudah menggandakan golnya dan membuat koleksinya menjadi 11 gol di kompetisi elite Eropa musim ini.
Pencapaian ini terasa istimewa karena Mbappe sebelumnya kerap nyaris menembus angka 10.
Bersama Paris Saint-Germain, ia sempat mencetak 8 gol pada musim 2020/21 dan 8 gol pada 2023/24, sementara saat masih membela Monaco ia mencetak 6 gol.
Baca Juga: Prediksi Skor Bayern Munich vs Union SG: Die Roten Pesta Gol Lagi?
Musim lalu bersama Real Madrid, Mbappe juga terhenti di 7 gol. Kini, ia akhirnya melampaui batas tersebut.
Secara keseluruhan, Mbappe telah mengoleksi 66 gol di Liga Champions, menempatkannya sebagai pencetak gol terbanyak keenam sepanjang sejarah kompetisi.
Ia kini unggul sembilan gol atas Thomas Muller dan tinggal lima gol lagi untuk menyamai rekor Raúl (71 gol).
Khusus untuk Real Madrid, Mbappe sudah mengoleksi 18 gol Liga Champions hanya dari 20 penampilan—melampaui catatan legenda klub seperti Gareth Bale, Luis Figo, dan Fernando Morientes.
Torehan itu menjadi yang terbanyak kedua bagi pemain Madrid dalam 20 laga awal Liga Champions, hanya kalah dari Alfredo Di Stéfano.
Di level Eropa secara umum, hanya Ruud van Nistelrooy yang mencetak lebih banyak gol dalam 20 laga awal bersama satu klub.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Inter Milan Dipermalukan Arsenal, Kepemimpinan Wasit Joao Pinheiro Tuai Pujian
-
Federico Barba Dipastikan Bertahan di Persib Bandung
-
Gagal Bersinar di Arsenal, Cerita Brooklyn yang Terbebani dengan Label Anak David Beckham
-
Gareth Bale Bongkar Alasan Xabi Alonso Gagal di Real Madrid: Bukan Soal Taktik, tapi...
-
Bikin Arsenal Sejago Sekarang, Mikel Arteta Dapat Ilmu Taktik dari Mana?
-
Cetak Sejarah 140 Tahun, Arsenal Memang Favorit Juara Liga Champions Musim Ini
-
Hoax! Foto Ivar Jenner Photoshoot Pakai Jersey Persija Ternyata Manipulasi AI
-
Prediksi Skor Bayern Munich vs Union SG: Die Roten Pesta Gol Lagi?
-
Heboh Patung Cristiano Ronaldo Dibakar, Pelaku: Ini Peringatan Terakhir dari Tuhan!
-
Tiap Bulan Ditelepon Ibu, Pemain Keturunan Curhat Soal Desakan Bela Timnas Indonesia