Suara.com - Diva pop asal Kanada, Celine Dion, akan menggelar konser di Indonesia tepatnya Sentul International Convention Center 7 Juli 2018. Kabar itu disebarkan pihak promotor, PK Entertainment, AEG Present dan Sounds Rythm.
"Ini merupakan konser Celine Dion pertama kali di Indonesia, akan diselenggarakan di Sentul pada 7 Juli mendatang," begitu kutipan rilis yang diterima Suara.com, Jumat (12/1/2018).
Konser Celine Dion ini merupakan rangkaian tur dunia Musim Panas di Asia Pasifik dan bertajuk Celine Dion Live 2018. Nantinya, dalam konser perempuan 49 tahun itu akan membawakan hits-hits ternamanya.
"Tentunya Celine Dion akan menyanyikan lagu-lagu hitsnya seperti 'My heart will go on', 'The power of love','Because you loved me', 'All by my self' dan masih banyak lagi," ujar Peter Harjani selaku CEO dari PK Entertainment.
Peter optimistis konser sang diva internasional ini nantinya akan disambut gembira penggemar Celine di Indonesia. Mengingat para penggemar sudah menunggu selama 20 tahun untuk bisa menyaksikan sang diva tampil di Indonesia.
"Setelah menunggu sang diva lebih dari 20 tahun untuk bisa tampil di Indonesia, saya sangat yakin seluruh penggemar Celine Dion di Indonesia sangat bahagia, seperti saya mendengar kabar Celine Dion akan tampil untuk yang pertama kalinya di Indonesia," katanya.
Untuk pembelian tiket baru mulai dibuka pada 19 Januari 2018 secara online di www.celinedion.com dan www.celinedionjkt.com.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kasih Kode Bakal Bela Roby Tremonti, Pengacara Ini Langsung Diserang Netizen
-
Inara Rusli Terpuruk, Kehilangan 90 Persen Job dan Bisnis Gara-Gara Laporan Zina
-
5 Hal Menarik yang Bikin Film Run Wajib Masuk Daftar Tontonan
-
Gabung Sinetron Asmara Gen Z, Oliver Roberts Ogah Jual Nama William Roberts
-
Insanul Fahmi Temui Mawa, Ditantang Buktikan Pernikahan Siri dengan Inara Rusli
-
Teror Jalur Pantura Dimulai, Alas Roban Suskes Hantui 176 Ribu Penonton di Hari Pertama
-
Doomsday: Benarkah Doctor Doom Menikahi Sue Storm di Multiverse?
-
Bangga, Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlin International Film Festival 2026
-
Dua Tahun Berlalu, Nathalie Holscher Ungkap Alasan Buka Hijab: Aku Kecewa Sama Allah
-
Revolusi di Balik Layar: Bagaimana AI dan Web3 Mengguncang Industri Film Global