Suara.com - Andika Kangen Band mengaku masih menjadi ayah yang baik bagi keenam orang anaknya. Sebagai bukti, pria yang belakangan disebut dengan panggilan Babang Tamvan itu mengaku selalu menyisihkan Rp15 juta kepada empat mantan istrinya, untuk biaya hidup keenam.
Hal itu disampaikan Andika Kangen Band di acara Hotman Paris Show, yang dipandu pengacara kondang Hotman Paris Hutapea. Di situ, Hotman Paris bertanya, berapa biaya yang dikeluarkan Andika untuk menafkahi para mantan istri.
Dengan santai, pelantun "Pujaan Hati" itu menjawab, "Ya kira-kira per istri Rp15 juta," kata Andika Kangen Band. "Jadi dikalikan empat Rp60 juta?," tanya Hotman Paris lagi, yang dijawab iya oleh Andika.
"Itu buat beli susu anak-anak, beli baju. Tapi kalau ibunya enggak, karena ibunya sudah punya suami," sambung Andika Kangen Band.
Namun rupanya, pernyataan Andika Kangen Band yang mengaku memberikan nafkah sebesar Rp15 juta setiap bulannya diprotes oleh keempat mantan istrinya. Sepertinya, Ade Bunga Niari, Anggie April Lestari, Nadine dan Chairunnisa alias Chacha tak setuju dengan pengakuan sang mantan suami.
Di Instagram, keempat wanita itu memberikan bantahan. "Bener nih perbulan 15 juta buat anak-anak? @bunganiari @anggiaprillestari. Kalo aku mah cukup dia di tempat aja deh," kata Chaca di Instagram.
Sementara Anggia April Lestari menyebut Andika Kangen Band hanya mencari muka dengan mengaku memberi Rp15 juta setiap bulan untuk anak-anak.
Baca Juga: Andika Kangen Band Rujuk dengan Chacha?
"Aduh dinafkahin aja enggak kok dibilang Rp15 juta. Jangan cari muka dong di teve, sesuai kenyataan aja hey!! Dengarnya geram sendiri. Baru sekali ngajak jalan Anjani ke Taman Safari bilangnya nafkahin Rp15 juta. Situ waras hey?," tulis Anggia di Instagram.
Sementara Ade Bunga Niari hanya berkomentar, "Inalillahi wa inalillahi rojiun.. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT."
Berita Terkait
-
Andika Pakai Kaus 'We Should All Be Feminists', Jejak Digital Penculikan dan KDRT Dikuliti
-
Firdaus Oiwobo Ejek Hotman Paris Cuma Menang Harta: Otak Menangan Saya
-
Belum Ada Tersangka di Kasus Kegaduhan PN Jakut, Hotman Paris Dianggap Sebar Hoaks
-
Arti We Should All Be Feminists, Pesan di Kaus Andika Kangen Band yang Gemparkan Synchronize Fest
-
Hotman Paris Minta Nadiem Makarim Dibebaskan: Penetapan Tersangka Kasus Laptop Dinilai Cacat Hukum
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Prabowo Serahkan 6 Smelter Harvey Moeis Cs ke PT Timah, Kondisi Sandra Dewi Bikin Penasaran
-
Baru Cerai, Azizah Salsha Sudah Dapat Kejutan Romantis di Hari Ulang Tahun, Dari Siapa?
-
Fakta-fakta Sosok Yai Imin yang Viral Berseteru dengan Seleb Tiktok Sahara
-
Andika Pakai Kaus 'We Should All Be Feminists', Jejak Digital Penculikan dan KDRT Dikuliti
-
Tak Terbendung! Kekuatan Suzy dan Kim Woo Bin Bawa Genie, Make a Wish Jadi Drama Nomor 1
-
Perjuangan Nunung Beli Obat Kanker Rp40 Juta Sebulan, Buka Tutup Lubang
-
Tandai Eksistensi Setengah Abad, Harvey Malaihollo Siap Gelar Konser Tunggal Im Still Here
-
Ibu DJ Bravy Beri Nasihat untuk Erika Carlina usai Dilamar: Semoga setelah Acara Kemarin..
-
3 Alasan Wajib Nonton Drama Korea Genie Make a Wish
-
Sinopsis Gowok Kamasutra Jawa yang Angkat Kisah Mentor Bercinta, Segera di Netflix