Suara.com - Komedian Elly Sugigi akhirnya angkat bicara soal alasan memberikan uang dolar total Rp 65 juta kepada Tessa Mariska dalam siaran langsung Program Pagi Pagi Pasti Happy, Kamis (9/8/2018) pagi.
Seusai acara tersebut, kuasa hukum Elly Sugigi, Arifin Harahap menjelaskan bahwa kliennya sengaja memperlihatkan uang itu sebagai bukti keseriusan membayar 'utang' kepada Tessa Mariska.
"Tadi ada pertanyaan. 'Ada nggak niat dari Mpok Elly untuk menyelesaikan ini?' Ada kok. Tapi ada tiga syarat yang tadi kita pinta. Dipenuhi dulu baru kita kasih uangnya. Jadi kami perlihatkan ini loh uangnya sudah ada," ujar Arifin Harahap di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Elly Sugigi sendiri merasa tidak berniat mempermalukan Tessa Mariska di program tersebut. Jika bicara soal penghinaan, Elly Sugigi menilai mantan pedangdut itu sudah mencoreng namanya lebih dulu.
"Terserah dia saya tidak merasa melecehkan. Dia merasa dilecehkan dengan uang ini, tapi lihat dong nama saya kemaren kayak gimana?" tutur Elly Sugigi.
"Di media sosial banyak dibilang Elly penipu uang alay. Coba itu malu siapa ketimbang uang ini? Dengan kata-kata penipu itu coba malu siapa?" sambungnya lagi.
Lagipula uang dolar yang diperlihatkan ibu dua anak itu bukanlah duit mainan. Karena itu, Elly Sugigi menganggao Tessa Mariska tak pantas tersinggung sama sekali.
"Kecuali uang palsu. Ini uang asli loh. Jangan sakit hatilah Mbak Tessa masalah uang tadi. Coba lebih sakit mana dibilang penipu," kata Elly Sugigi.
Seperti diketahui, Elly Sugigi dan Tessa Mariska dipertemukan di Program Pagi Pagi Pasti Happy hari ini. Selama acara, Tessa Mariska merasa terhina gara-gara Elly Sugigi berniat memberinya uang di acara live.
Baca Juga: Ditahan Leicester, Harry Maguire Masih Berharap Gabung Man United
Sebelumnya, Tessa Mariska resmi melaporkan Elly Sugigi di Polda Metro Jaya pada 3 Agustus 2018 atas tuduhan penipuan dan penggelapan dana. Ia mengungkap ibu dua anak itu sudah menipu dirinya perihal bisnis penonton bayaran.
Padahal ia sudah menggelontorkan uang hampir Rp 50 juta. Alih-alih untung, Tessa Mariska mengklaim uang tersebut tak kunjung dikembalikan oleh istri Ferry Anggara itu sejak beberapa bulan lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Hesti Purwadinata Diancam Roby Tremonti, Desta Beri Kode Pasang Badan
-
Duit Korban Bukan Digelapkan Suami Boiyen, Tapi Risiko Investasi
-
Meski Diancam Roby Tremonti, Hesti Purwadinata Terus Dukung Aurelie Moeremans
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Sindiran Telak Inayah Wahid ke Kiky Saputri di Acara Lapor Pak! Bikin Tak Berkutik
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti