Suara.com - Profil Tissa Biani kini tengah menjadi perbincangan publik. Pasalnya, aktris cantik ini dikabarkan tengah dekat dengan putra bungsu Maia Estianty, yaitu Dul Jaelani. Benarkah demikian?
Tissa Biani dan Dul beberapa kali terlihat menghabiskan waktu bersama seperti hiking bersama. Baru-baru ini, Dul bahkan sempat mengakui bahwa dirinya memiliki kekasih berinisial TB. Tidak heran kalau banyak netizen yang menduga bahwa pacar Dul Jaelani adalah Tissa Biani.
Tissa Biani diketahui sudah berkarir sejak kecil dan kini dikenal sebagai artis muda dengan banyak bakat dan karya yang telah dihasilkannya. Untuk lebih jelasnya, langsung saja simak profil Tissa Biani di bawah ini.
Pemilik nama lengkap Tissa Biani Azzahra ini lahir di Depok pada 24 Juli 2002. Tissa Biani merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara. Ayahnya bernama Bobby Begjo Warasno dan Ibunya bernama Dian Estining Adhi.
Tissa Biani sebenarnya sempat mengenyam pendidikan di sebuah sekolah dasar di daerah Depok, Jawa Barat. Namun semenjak menjadi artis, Tissa pun mendapatkan perlakuan yang tidak menyenangkan dari teman-temannya hingga akhirnya dirinya memilih homeschooling.
Perjalanan Karier Tissa Biani
Tissa Biani sudah mulai berkarier sejak dirinya masih kanak-kanak. Meski usianya masih belia kala itu, namun Tissa Biani telah membuktikan bahwa dirinya memiliki bakat multitalenta di bidang seni.
Sejak kecil Tissa memang sudah menekuni pekerjaannya itu, dan ternyata juga selaras dengan cita-citanya yang ingin menjadi artis.
Baca Juga: Biodata dan Profil Denny Cagur Terlengkap
Kemudian nama Tissa Biani melambung usai dirinya menjadi peran utama di salah satu sinetron. Sejak saat itulah, Tissa semakin dikenal banyak publik. Selain berakting dan menjadi pembawa acara, ternyata dirinya juga jago bermain gitar dan juga menari.
Di usianya yang masih terbilang muda, Tissa Biani sudah banyak mendapatkan penghargaan. Pada tahun 2014, Tissa Biani bermain dalam film 3 Nafas Likas sebagai Likas kecil.
Lewat film itu, Tissa berhasil masuk ke jajaran nominasi Pemain Cilik Terpilih Piala Maya 2014 dan meraih penghargaan sebagai Penghargaan Khusus Piala Citra untuk Anak-Anak film 3 Nafas Likas, Festival Film Indonesia 2014, dan Pemeran Anak-Anak Terbaik film 3 Nafas Likas, Indonesia Movie Awards 2015.
Selain itu, Tissa juga mendapatkan penghargaan dari Indonesian Movie Awards tahun 2015 sebagai Aktor/Aktris Cilik Terpilih.
Kemudian pada tahun 2018, Tissa Biani kembali memperoleh peran utamanya sebagai Aisha dalam sinetron produksi MNC Pictures bertajuk Catatan Harian Aisha yang tayang di RCTI. Tissa pun kembali mendapatkan penghargaan lewat aktingnya yang mumpuni di sinetron tersebut.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Fakta Menarik Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T, Siap Tayang Natal 2025
-
Sinopsis Love Me: Drakor Debut Dahyun TWICE, Seo Hyun Jin Bakal Jadi Dokter
-
Review Film Keadilan: Cerita Solid, Eksekusi Setengah Matang
-
Terbang Jauh ke Pedalaman Asmat, Cinta Laura Soroti Ketimpangan Pendidikan di Indonesia Timur
-
Cuma di TikTok Bisa Lihat Cinta Laura Tak Serius
-
Alasan Syifa Hadju Jarang Pakai Cincin Tunangan dari El Rumi, Ternyata Karena Takut Hal Ini
-
Perbaiki Kesehatan Mental, Jennifer Coppen Mau Hijrah ke Eropa
-
Selamat, Alyssa Daguise Umumkan Hamil Anak Al Ghazali
-
Debut Album Nanda Prima Dibidani Roby Geisha, Singel Gacoan Angkat Tema Psyco Romantic
-
AMI Awards 2025: Lagu Daerah Bukan Sekadar Niche, tapi Kualitas