Suara.com - Rizky Ajeng Septiana Putri finalis dari Tulungagung membuat para juri Bintang Suara tercengang. Betapa tidak, dia unjuk kebolehan di dalam mobil.
"Belum selesai kelas kuliah soalnya," kata Rizky Ajeng saat proses seleksi virtual Bintang Suara, Kamis (4/2/2021).
Kepada para juri, Rizky Ajeng mengaku hobi menyanyi sejak kecil. Dia membawakan lagu Secawan Madu dan Oplosan.
"Ikut Bintang Suara karena saya ingin suskes lagi lebih dari yang sekarang ke Ibu Kota," katanya.
Usai menyanyikan dua lagu pilihannya, Rizky Ajeng banjir pujian. Para juri menilai suaranya cukup memadai sebagai seorang penyanyi.
Ditambah lagi, aksinya bernyanyi di dalam mobil tak mempengaruhi suara emasnya.
"Dari para peserta kamu doang yang di mobil nih. Kalau karakter suara saya suka punya ciri khas. Jadi secara suara kamu punya karakter sendiri. Cuma saya nggak bisa melihat penghayatan karena kamu di mobil. Pada dasarnya saya suka kamu punya khas," ujar Juri Acong.
Hal serupa diutarakan juri lainnya, Ferry Noviandi. Dia menilai Rizky Ajeng memiliki kontrol terhadap suaranya meski situasi tak mendukung.
"Menurut saya kamu milih nyanyi di mobil kamu pinter. Karena di antara tujuh peserta lain ada trouble di suara. Dan kamu sepanjang nyanyi nggak ada masalah. Sepanjang lagu kamu nyanyiin enak," kata Ferry Noviandi.
Baca Juga: Tirukan BlackPink, Aksi Finalis Bintang Suara Ini Bikin Heboh
"Cuma masalahnya kan ada penilaian di costum. Kalau saya secara keseluruhan enak nyaman," ujarnya lagi.
Rizky Ajeng merupakan satu dari 10 finalis yang tergabung dalam grup A. Mereka diberikan waktu 15 menit untuk menunjukan kemampuannya di hadapan dewan juri.
Parameter penilaian dilihat dari kemampuan olah vokal, penampilan dan attitude calon Bintang Suara.
Berikut 10 finalis grup A Bintang Suara:
1. Rima Putri Maharani (Bandung)
2. Margareta Bella Ayu (Semarang)
3. Yudha Prawira (Banyuwangi)
Tag
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terkini
- 
            
              Desta Ledek Deddy Corbuzier, Denny Sumargo Sampai Turun Tangan
- 
            
              Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba
- 
            
              Tak Ingin Istri Ngemis Keadilan, Terungkap Alasan Sultan HB X Ogah Beristri 5 Seperti Ayahnya
- 
            
              Viral Momen Rizki Rifai, Anggota DPRD Langkat Asyik Joget di Kapal Mewah
- 
            
              Di Balik Lamaran Viral DJ Bravy dan Erika Carlina, Ada Peran Reza Arap dan Drama Minta Restu Dadakan
- 
            
              Acha Septriasa Ungkap Penyebab Cerai, Singgung Perjuangan Cuma dari Satu Pihak
- 
            
              Di Tengah Isu Cerai, Kisah Lama Raisa Rebut Hamish Daud dari Nadine Chandrawinata Viral Lagi
- 
            
              Deddy Corbuzier Dicap Pelit, Kalina Oktarani Beberkan Kebaikan Mantan Suaminya
- 
            
              Atta Halilintar Debut jadi Produser Film Horor Kuncen
- 
            
              Doa Gofar Hilman ke Putri Tanjung yang Sempat Ramai Dikabarkan Cerai