Suara.com - Christie Hartono, penyanyi yang pernah duet dengan Ariel Noah akhirnya rilis single perdana, Seribu Kali Cinta. Video klip dari putri mantan Presdir Microsoft Indonesia ini telah disaksikan puluhan ribu warga YouTube.
Merujuk pada keterangan di kanal YouTube Christie Hartono, Seribu Kali Cinta menceritakan tentang perasaan seseorang. Jatuh cinta setiap hari kepada pasangan dan tak ingin pisah hingga lanjut usia.
Lagu Christie Hartono mendapat respons positif bukan hanya warganet. Tetapi juga dari penyanyi papan atas Tanah Air. Rossa, Vidi Aldiano hingga Titi DJ turut mengomentari debut perempuan yang pernah bekerja di label Rich Brian ini.
"Aku terharu," kata Rossa usai mendengarkan lagu Seribu Kali Cinta.
"Gampang diikutin lagunya. Jadi pengin sing along," ujar Titi DJ.
"Buat kalian yang lagi bucin, bucinnya cocok nih buat jadi soundtrack," imbuh Prilly Latuconsina.
"Aduh melodi depannya gue suka. Enak banget. Bagus banget, gue udah jarang denger penyanyi kayak alto gitu," puji Vidi Aldiano.
Meski ini merupakan single perdana Christie Hartono, tapi ia kerap tampil duet dengan penyanyi Indonesia untuk cover lagu.
Selain Ariel Noah, Christie Hartono juga pernah duet dengan Jaz, Mawar Eva serta Titi DJ. Ia juga piawai melantunkan hits barat serta lagu dari idol K-Pop.
Baca Juga: Usai Duet dengan Ariel NOAH, Christie Rilis Lagu Seribu Kali Cinta
Terbilang sebagai pendatang baru di industri musik, Christie Hartono bukan sosok sembarangan.
Ayahnya, Sutanto Hartono merupakan mantan Senior Vice President Sony Music Entertainment. Tentu saja jiwa musik begitu lekat dengan Christie Hartono.
Lingkungan pertemanan penyanyi lulusan University Stanford California pun bukan kaleng-kaleng. Ia bahkan terbilang dekat dengan si Princess Syahrini.
Perempuan yang akrab disapa Incess itu pernah mengantarkan Christie ke Stanford. Mereka juga menghabiskan waktu dengan wisata kuliner bersama.
"Ini foto September 2015 pas Kak Syahrini anter aku pindah ke asrama kampusku di Stanford. Jalan-jalan di San Francisco terus makan malem di restoran kepiting rebus," tulis Christie di Instagram.
Berita Terkait
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH
-
Beredar Foto Wajah Anak Syahrini, Asli atau AI?
-
Anak Sering Dicurigai Belum Bisa Jalan, Syahrini Pamer Video Lagi Berlarian
-
7 Penyanyi Putuskan Rehat karena Pita Suara Bermasalah, Terbaru Anji
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026