Suara.com - Nora Alexandra menyayangkan kehidupan pribadinya dengan Jerinx SID dijadikan topik pembicaraan di salah satu media online. Lewat DM di Instagram, istri drummer Superman Is Dead kirim pesan pada si penulis.
Model keturunan Indonesia Swiss ini menyoroti judul 'Kehidupan seks Nora Alexandra dipertanyakan Usai Jerinx Dipenjara'.
Ia mengatakan tak seharusnya pertanyaan warganet seputar kehidupan ranjangnya itu diangkat menjadi berita.
"Sebab nggak penting. Lebih baik di up yang lebih berbobot," katanya dalam cuplikan DM yang diunggah di Twitter, Rabu (10/2/2021).
Selain alasan tersebut, berita ini juga mendapat kontra dari warga Twitter.
"Lihat judulnya nggak pantes mas. Maaf, nggak usah bawa-bawa seks, aku nggak nyaman mas. Mending up berita lain, jangan komentar netizen dijadikan bahan berita" ujarnya lagi.
Protes Nora Alexandra direspons penulis. Ia mengatakan, "pantas nggak pantas di up, kebijakan redaksi mba. Judulnya juga sudah diubah. Silakan dicek."
Nora Alexandra meredam suasana. Ia berharap kedepannya media maupun masyarakat bisa memilih berita yang lebih penting dari sekadar kehidupan seks seseorang.
"Semoga lain hari bisa share berita yang lebih penting untuk aku, mereka dan kita ya mas. Maaf jika saya ada salah kata," ucapnya.
Baca Juga: Vonis Jerinx Dipotong 4 Bulan, Jaksa Ajukan Memori Kasasi
Protes Nora Alexandra juga mendapat respons dari media tersebut dengan ucapan permintaan maaf.
Tak ingin memperpanjang masalah, Nora Alexandra menyudahinya. Ia juga berbesar hati menerima dan menghapus kicauan soal protes tersebut.
"Nora menghargai orang yang sudah berbesar hati untuk meminta maaf,” kata model 26 tahun ini.
"Tadi juga Nora berpesan untuk tidak memecatnya. Mungkin diajari untuk memilah dan memilih berita yang layak ditayangkan lebih baik lagi,” imbuhnya.
Kendati memaafkan, namun sebagai manusia biasa pun Nora Alexandra mengakui ada perasaan kesal dalam hatinya.
"Sebab teledor dan nggak ada minta maaf," katanya.
Berita Terkait
-
Dicibir Saat Upacara Ngaben Ayah Jerinx, Nora Alexandra Tegaskan: Saya Terlahir Muslim
-
Kabar Duka, Ayah Jerinx SID Meninggal Dunia
-
Nora Alexandra Ikut Tampil di Atas Panggung, Jerinx Bela Istri yang Dituding Pansos ke SID
-
Jerinx Jawab Tuduhan Nora Alexandra Pansos dengan SID
-
Galang Dana Bareng SID, Jerinx Kumpulkan Uang Rp56 Juta untuk Korban Banjir Bali
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar