Suara.com - Musisi internasional Jackson Wang baru-baru ini merilis karya kolaborasi dengan penyanyi kenamaan Indonesia Afgan. Simak profil Jackson Wang GOT7 berikut ini.
Video musik lagu M.I.A yang baru-baru ini diluncurkan oleh Afgan, turut menggaet salah satu musisi internasional yang namanya sudah cukup besar. Ya, dia adalah Jackson Wang, yang dikenal melalui karirnya bersama GOT7.
Profil Jackson Wang sendiri terbilang menarik untuk dikulik, sebab karirnya mengalami pasang surut dan berbagai pemberitaan seru. Mari, tanpa banyak kata lagi, berikut profil Jackson Wang secara singkat.
Profil Jackson Wang
Jackson Wang lahir dengan nama asli Wang Jia Er atau Wang Ka Yee. Ia lahir pada 28 Maret 1994, yang membuatnya akan berusia 27 tahun sebentar lagi.
Dalam dunia musik, ia memiliki beberapa peranan berbeda, diantaranya lead rapper, lead dancer, sebagai vokalis, dan juga sebagai ‘wajah’ dari grup yang menaunginya.
Pria kelahiran Hong Kong ini ternyata juga memiliki masa kecil yang menarik, karena ia bersekolah di sekolah internasional, sehingga ia memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik.
Karir Jackson Wang
Ia mengawali karir di dunia musik pada tahun 2011 lalu, dengan menjadi trainee di JYP. Masa trainee yang terbilang singkat ini kemudian membawanya pada panggung yang lebih besar, dan merupakan salah satu anggota GOT7. Meski kontraknya sudah selesai beberapa waktu yang lalu, namun hingga saat ini Jackson Wang tetap berkarya.
Baca Juga: Ngefans dengan Jackson Wang, Afgan Bangga Bisa Kolaborasi di Lagu Terbaru
Ia memiliki label musik yang dikembangkan, dengan nama Team Wang. Kabar terbaru menyebutkan bahwa ia kini bekerja sama dengan label yang namanya kian melambung, 88rising.
Ya, mungkin Anda tak asing dengan label tersebut, karena menjadi ‘rumah’ untuk beberapa penyanyi asal Indonesia seperti Rich Brian. Tentu saja, hal ini menjadi langkah yang cukup besar karena turut menariknya ke panggung musik dunia internasional.
Pria yang juga pernah tergabung dalam tim anggar nasional ini sekarang telah menjadi entertainer terkenal yang memiliki basis fans yang besar.
Itulah profil Jackson Wang tersebut semoga bisa jadi informasi berguna untuk Anda, yang turut mengikuti perkembangan karirnya. Jangan lupa saksikan video terbaru kolaborasi Afgan dan Jackson Wang di YouTube atau kanal favorit Anda.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV