Suara.com - Ayu Ting Ting kembali menjadi buah bibir warganet. Pemicunya, karena pertemuan dengan Nagita Slavina di pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Alih-alih bertegur sapa, pelantun Sambalado ini justru mematung dekat tembok. Sementara Nagita Slavina yang didampingi adik iparnya, Syahnaz Sadiqah melenggang di lorong.
Padahal di momen itu, ada Iis Dahlia yang disapa adik Raffi Ahmad. Namun hal itu tak berlaku buat Ayu Ting Ting.
Usai insiden tersebut, muncul klarifikasi Ayu Ting Ting perihal hubungannya dengan Raffi Ahmad dan sang istri, Nagita Slavina.
Biduan asal Depok tersebut merasa tidak memiliki masalah dengan pasangan suami istri tersebut. Hanya saja, berita yang menghebohkan seolah memicu adanya sesuatu di antara mereka.
"Mungkin karena orang yang melebar-lebarkan berita, membuat kami seakan jadi aneh gitu kalau ketemu. Padahal sebenernya Raffi Nagita baik-baik aja," kata Ayu Ting Ting di kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (6/4/2021).
Ayu Ting Ting menegaskan, hubungannya dengan Raffi Ahmad selayaknya orang berteman. Bukan seperti yang dituduhkan banyak orang kepada dirinya.
"Kalau saya sama Aa (Raffi Ahmad) dari dulu, sama aja. Saya juga nggak gimana-gimana, dari dulu kan udah digosipin sama dia," ucap Ayu Ting Ting.
Baca Juga: Raffi Ahmad Curhat ke Vicky Prasetyo Soal Kehamilan Nagita, Bahas Ngidam
"Terserah lah ya, sekarang kita ngomong apa juga, tetap nggak percaya. Kita ngomong bener salah, nggak bener juga salah," imbuhnya.
Sebagai bukti, Ayu Ting Ting menerangkan hubungan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selama ini pun baik-baik saja.
"Buktinya, rumah tangga dia baik-baik aja. Saya pun menjalani hidup saya, saya deket sama siapa, kalian nggak tau," tutur ibu satu anak ini.
Pasrah karena selalu dipojokkan, Ayu Ting Ting mengalah. Meski merasa tak memiliki kesalahan, ia membiarkan orang-orang berpikir sesuka hati mengenai dirinya.
"Ya terserah orang aja si ya. Sedangkan saya sendiri nggak ngapa-ngapain juga. Saya juga nggak salah apa-apa, nggak gimana-gimana," kata Ayu Ting Ting.
"Memang pikiran mereka sudah negatif ke saya," tegas biduan 28 tahun ini.
Berita Terkait
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Iis Dahlia Buka Suara usai Devano Ubah Nama, Pastikan Tak Ada Unsur Mistis?
-
Bukan Buang Sial, Ini Penjelasan Iis Dahlia Soal Nama Baru Devano
-
Ipar Dituding Numpang Hidup, Ayu Ting Ting Langsung Pasang Badan
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Pamit dari RCTI, Doraemon Segera Tayang di Stasiun TV Lain
-
Ammar Zoni Siap Buka-bukaan di Sidang Narkoba, Janji Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih
-
Jejak Digital Jule Ngarep Jefri Nichol, Ditulis Beberapa Bulan Jelang Nikah dengan Na Daehoon
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson