Suara.com - Rizky Febian blak-blakan mengenai rahasia pribadinya kepada Boy William. Salah satunya, putru sulung komedian Sule ini mengaku sudah tak perjaka.
Hal itu dikatakan Rizky Febian dalam podcast Boy William. Pertanyaan diawali dengan kapan Iky, begitu ia disapa, pertama kali berciuman.
Tanpa ragu, pelantun "Cuek" ini mengaku sudah bandel dari kecil. Soal ciuman, Iky mengaku sudah melakukannya saat duduk di bangku SMP.
Boy William kemudian mengajukan pertanyaan lebih pribadi. Apakah Rizky Febian masih perjaka atau tidak, dan cowok 23 tahun mengaku sudah tidak hilang keperjakaan.
Tapi Boy William tak bertanya lebih jauh soal itu. Host Indonesian Idol ini bertanya apakah Sule mengetahui soal itu. Kata Iky, Sule tahu karena menonton video tersebut.
Cerita Rizky Febian tak perjaka menjadi salah satu berita pilihan dari entertainment Suara.com sepanjang Senin (26/4/2021).
Tapi selain itu, kami juga telah menghimpun berita pilihan lain yang tak kalah menarik. Apa saja beritanya, simak selengkapnya di sini:
1. Ridho DA Diduga Sindir Rizky Billar Panik, Begini Awal Ceritanya
Pedangdut Ridho DA diduga menyindir Rizky Billar di Instagramnya. Namun, dia menghapusnya setelah dikonfirmasi langsung oleh Billar.
Sindiran ini berawal saat si kembar Rizki dan Ridho DA diundang ANTV mengisi program sahur pada Senin (26/4/2021). Billar juga dijadwalkan ada di acara tersebut.
Baca Juga: Nindy Ayunda Akhirnya Menyapa Askara dengan Sebutan Ayah Dalam Sidang
2. Zaskia Sungkar dan Irwansyah Nyaris Bercerai
Pasangan artis Zaskia Sungkar dan Irwansyah ternyata sempat mau bercerai. Di awal-awal pernikahan, mereka kerap bertengkar.
Hal ini diungkap Zaskia ketika bercerita mengenai momen dirinya berhijrah. Sebelum hijrah, dia sering merasa galau.
3. Profil Angela Gilsha, Mengaku Tak Punya Agama dan Tolak Masuk Islam
Setelah sempat ramai diberitakan saat adik kandungnya meninggal dunia, profil Angela Gilsha kini kembali muncul ke permukaan.
Pasalnya, Angela Gilsha mau blak-blakan soal kepercayaannya saat disinggung agama oleh warganet. Melalui unggahan di Instagram Story miliknya, Angela Gilsha awalnya ditanya apakah memeluk agama Kristen atau Islam.
4. Piala Oscar 2021: Daftar Pemenang Lengkap dan Fakta Menariknya
Suara.com – Ajang Penghargaan Piala Oscar 2021 resmi digelar pada 26 April 2021 di Teater Dolby Hollywood dan Union Station Los Angeles. Setidaknya, ada 70 film yang akan bersaing dalam ajang bergengsi yang sudah digelar selama 93 kali ini. Berikut ini daftar pemenang Piala Oscar 2021 dan fakta menariknya.
Ajang penghargaan Piala Oscar atau Academy Awards kali ini sedikit berbeda karena diselenggarakan di tengah pandemi Covid-19 yang masih belum reda. Acara pun digelar dengan menerapkan protokol kesehatan ketat. Para tamu yang hadir pun dibatasi.
5. Beda Agama, Onadio Leonardo Dukung Istri Berpuasa
Tahun ini menjadi Ramadhan kedua Beby Prisillia Gustiansyah menjalani ibadah puasa usai menyandang status sebagai istri Onadio Leonardo. Beby pun tetap jalani puasa meski Onadio tidak, karena berbeda keyakinan.
Akan tetapi, Onadio Leonardo tetap menghormatinya. Onad, sapaan akrabnya, pun tetap setia mendampingi setiap ibadahnya.
6. Profil Dara Ayu, Pedangdut Bahasa Jawa Viral Hingga ke Negeri Tetangga
Usai dikenal melalui duetnya dalam cover lagu "Satu Hati Sampai Mati" bersama Bajol Ndaru, nama Dara Ayu semakin terdengar familiar, khususnya di kalangan pecinta music bergenre reggae dangdut. Simak profil Dara Ayu berikut ini.
Gadis cantik yang masih menempuh Pendidikan di Universitas Negeri Jember ini bahkan dikenal sebagai hitsmaker, karena setiap lagu yang dibawakannya di Youtube selalu bertengger di trending dan mendapat viewers lebih dari 1 juta.
7. Tinggalkan Ibu dan Karier, Gracia Indri Pindah ke Belanda demi Pacar
Gracia Indri akan pindah ke Belanda akhir April 2021 ini dan merencanakan pernikahan dengan pria bule yang kini jadi kekasih hatinya.
Hal ini diketahui dari unggahan Youtube deHakims pada hari Sabtu (24/4) lalu. Ia mendatangi Gracia Indri sebelum pindah ke Belanda.
8. Heboh, Rizky Febian Akui Sudah Tak Perjaka dan Ciuman Sejak SD
Penyanyi Rizky Febian membuat pengakuan mengejutkan. Bagaimana tidak, dia mengaku kalau sudah tidak perjaka.
Hal itu dibongkar putra sulung Sule ini dalam video 'RIZKY FEBIAN CURHAT TENTANG NATALIE HOLSCHER! | #5MENITAJA' yang diunggah di akun YouTube Boy William pada Senin (26/4/2021).
9. Ngamuk, Nikita Mirzani Ancam Bocorkan Rekaman Artis N Kalau Tak Minta Maaf
Nikita Mirzani marah-marah lewat Instagram Story miliknya. Bintang film Comic 8 itu menuntut artis berinisial N minta maaf padanya.
Tak diketahui pasti kenapa Niki, sapaan akrab Nikita Mirzani marah pada N. Yang jelas, dia mengancam akan menyebar rekaman suara N jika tuntutannya tak dipenuhi.
10. Mewahnya Kayak Istana Cinere, 5 Sudut Rumah Orang Tua Anang Hermansyah
Salah satu musisi legend yang masih eksis di Indonesia adalah Anang Hermansyah. Ayah Aurel Hermansyah ini mengalami karier yang naik turun sejak tahun 90-an.
Namun, kini popularitas suami Ashanty ini sudah tak diragukan dan membuatnya memiliki banyak fasilitas mewah, termasuk rumah orang tuanya di Bandung. Rumah orang tua Anang Hermansyah ini pun nggak kalah mewah dari Istana Cinere lho.
Tag
Berita Terkait
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Sule Disebut Ingin Menikah Lagi dengan DJ, Mahalini Refleks Nyebut!
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert