Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari mantan penyanyi cilik Tasya Kamila. Suaminya, Randi Bachtiar divonis mengidap kanker getah bening. Saat ini, kanker yang menggerogoti Randi sudah berada di stadium dua. Sebagai pasangan, tentu sudah menjadi tugas Tasya untuk menemani dan menyemangati sang suami.
Hal itu dilakukannya dengan penuh keikhlasan dan keyakinan bahwa Randi akan segera diberi kesembuhan. Yuk, ikuti momen Tasya Kamila temani suami berjuang lawan kanker.
1. Tasya Kamila membagikan ceritanya melalui Instagram
Dalam caption unggahan pada 7 Mei 2021 tersebut, Tasya menjelaskan bahwa sebenarnya sudah berbulan-bulan ia dan Randi menyimpan hal ini rapat-rapat. Tidak mudah dilakukan, memang. Dan pada akhirnya ia merasa mantap untuk membagikan kisah itu ke masyarakat.
2. Randi mengidap Limfoma Hodgkin atau kanker getah bening
Sudah beberapa upaya yang dijalani untuk menyembuhkan kankernya, di antaranya operasi, kemoterapi, dan kini sedang menjalani radioterapi. Tasya berharap terapi ini jadi tahap terakhir dalam rangkaian penyembuhan Randi. Ia pun terus bersyukur dan tetap optimis bahwa Randi bisa melawan keganasan penyakit yang melemahkan sistem kekebalan tubuh itu.
3. Tasya Kamila menemani suaminya sejak awal sampai akhir perawatan
Dalam video sepanjang 1 menit 39 detik itu, tampak berbagai momen Tasya mendampingi sang suami sejak awal perawatan saat keduanya menunjukkan surat yang di depannya tercantum nama Randi Bachtiar sampai selesai perawatan. Tampak juga keluarga mendampingi pada beberapa sesi.
4. Menyuapi Randi Bachtiar dengan penuh kesabaran
Baca Juga: Suami Tasya Kamila Kena Kanker Stadium II, Begini Kisahnya
Pasca perawatan, Tasya menyuapi Randi dengan penuh kasih sayang. Tidak tampak sedikit pun rasa gentar di wajahnya. Tasya Kamila si penyanyi cilik telah menjelma sosok perempuan yang tangguh menghadapi cobaan. Hal ini juga ia ungkapkan di Instagramnya.
"Jujur nggak pernah terbayang sebelumnya bakalan ada di situasi seperti sekarang ini, bener2 #TasyaRandiJourney has been brought up to the next level. Sempet kepikiran 'whoa, ini tuh ujian buat pasangan yg levelnya udah nikah belasan tahun gak sih? Kok dikasih ke kami ya?' Tapi kemudian aku yakinkan diri. Pasti Allah tau bahwa kekuatan yg kami miliki tuh udah selevel itu, karena Allah ngga akan ngasih ujian di luar batas kemampuan kita. Terima kasih Ya Allah udah memberikan kami kekuatan, kemampuan, dan keikhlasan dalam menempuh ujianmu (emoji love)," tulis Tasya.
5. Memberi semangat sebelum mulai perawatan
Tampak Tasya dan Randi merebah bersisian di ranjang rumah sakit sesaat sebelum Randi mulai perawatan. Keduanya tersenyum manis, seolah saling menguatkan dan hanya berharap yang terbaik.
6. Menguatkan setelah kecupan
Momen selanjutnya ialah ketika Tasya memberikan kecupan mesra di dahi sang suami. Randi sendiri sudah mulai dipasangi beberapa alat, salah satunya selang untuk bantuan pernapasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Sempat Dikhawatirkan Bakal Cerai, Potret Terbaru Audi Marissa dan Anthony Xie Bikin Lega
-
Terungkap Rincian Mahar Pernikahan Boiyen, Punya Makna Mendalam di Balik Angka Cantik
-
Sambil Menangis, Deni Apriadi Rahman MUA Dea Klarifikasi Usai Viral sebagai Sister Hong Lombok
-
Perjalanan Saeruroh, Penjual Sosis yang Tampil di 2025 Panggung JFW dan Dipeluk Dian Sastro
-
Hifdzi Khoir Bongkar Souvenir Pernikahan Boiyen, Unik Banget!
-
Duo Duda Bikin Heboh, Desta dan Andre Taulany Gandengan saat Jadi Groomsmen Boiyen
-
Pilu Helwa Bachmid: Dinikahi Habib Bahar bin Smith Tanpa Mahar dan Dinafkahi Seingatnya
-
Tak Tahu Soal Pacaran, Rafael Tan Kaget Diundang ke Pernikahan Boiyen: Ini Bercanda?
-
Helwa Bachmid Ungkap Momen Janggal di Hari Nikahnya dengan Habib Bahar bin Smith, HP Keluarga Disita
-
Model Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Rahasianya dengan Habib Bahar, Ungkap Penderitaan Setahun