Suara.com - Deddy Corbuzier bercerita saat melewati momen kritis. Sang putra, Azka Corbuzier hadir memberikan semangat dalam bentuk yang unik.
Deddy Corbuzier mengatakan Azka Corbuzier kurang ajar. Sebab dalam keadaan kritis, anak semata wayangnya itu justru mengajaknya bermain kuis.
"Banyak yang nggak tau, Azka ini kurang ajar. Setiap hari saat saya kritis disana, dia kasih saya kuis superhero, vampire," kata Deddy Corbuzier di kanal YouTubenya, Selasa (24/8/2021).
Namun ada satu momen di mana Deddy Corbuzier sempat menolak kuis dari Azka Corbuzier. Hal itu karena mantan suami Kalina Oktarani tengah merasa khawatir apakah ia bakal masuk ICU atau tidak.
"Jadi ada satu masa di mana papa harus menunggu jam, bahkan bisa masuk ICU. Terus papa bilang, 'cha, papa lagi nggak mau main. Papa lagi stres menunggu jam bahwa ini bisa selamat atau tidak'," kata Deddy Corbuzier.
Tapi Azka Corbuzier bersikukuh bahwa sang papa harus mengikuti kemauannya. Inilah yang membuat Deddy Corbuzier bertanya, mengapa sang putra melakukan hal tersebut.
Rupanya, remaja 15 tahun itu yakin sang ayah bakal selamat. "Aku yakin 100 persen nggak akan meninggal," tegas Azka Corbuzier.
Selain keyakinan, ada pula kuis yang mengatakan bahwa Deddy Corbuzier bakal berumur panjang. Tapi sebagai catatan, kekasih Sabrina Chairunnisa itu mengatakan semua adalah permainan.
"Dia sampai cari kuis, umurnya sampai berapa kalau begini, begini. Terus umur berapa? 70 (tahun) hahaha," kata Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Nekat Minum Bekas Covid Deddy Corbuzier, Azka: Aku Belum Siap Tanpa Papa
"Ya kalian tahu itu hanya sebuah permainan," tegasnya.
Sesuai prediksi Azka Corbuzier, Deddy Corbuzier bisa selamat dan melewati masa kritisnya. Sang mentalis berujar, olahraga menjadi salah satu faktor kesembuhannya.
Sebagai informasi, Deddy Corbuzier mentakan sempat terinfeksi Covid-19. Setelah sembuh, badai sitokin justru menyerang hingga membuat paru-parunya rusak 60 persen.
Kini, setelah dinyatakan sembuh, Deddy Corbuzier kembali beraktifitas. Mulai dari olahraga dan duduk di kursi acara YouTubenya, Close The Door.
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Deddy Corbuzier Akui Ingin Kembali ke Layar Kaca Asal Bareng Raditya Dika
-
Komentar Agak Laen Deddy Corbuzier Terkait Video Permintaan Maaf Anita Tumbler dan Suami
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert