Suara.com - Idol group JKT48 resmi mengeluarkan salah satu personelnya, Zahra Nur alias Ara. Ini menjadi dampak setelah fotonya bersama seorang pria yang diduga berada di hotel viral di media sosial.
"Terhitung mulai hari ini yang bersangkutan tidak lagi tercatat sebagai member JKT48," demikian keterangan yang dirilis manajemen JKT48 melalui laman resminya, Rabu (25/8/2021).
Pihak manajemen sebenarnya sudah meminta klarifikasi penyanyi bernama lengkap Zahra Nur Khaulah soal foto bersama seorang pria. Namun penyanyi yang akrab disapa Ara ini justru memberikan keterangan yang bertolak belakang.
"Terkait foto Zahra Nur yang beredar di sosial media beberapa hari yang lalu, yang bersangkutan telah memberikan penjelasan dan klarifikasi yang tidak sesuai dengan kebenaran kepada manajemen," jelas pihak JKT48.
"Kami sangat menyesalkan situasi ini," imbuh manajemen.
Mengingat penjelasan Ara tidak sesuai dengan fakta, manajemen kembali menempuh upaya klarifikasi. Namun hal ini berujung pada jalan buntu.
"Setelah satu minggu lebih berusaha untuk menghubungi Zahra Nur, yang bersangkutan tidak menunjukkan itikad baik untuk berkomunikasi dan tidak memenuhi panggilan yang diberikan oleh manajemen," terang manajemen.
Untuk itulah manajemen JKT48 mengambil langakh tegas dengan mengeluarkan penyanyi 18 tahun tersebut dari grup.
"Karena pelanggaran kewajiban dan peraturan sebagai member, yang bersangkutan tidak lagi tercatat sebagai member," tegas manajemen.
Baca Juga: Alasan Mantan Personel JKT48 Nabilah Ayu Mantap Berhijab Bikin Merinding
Pihak JKT48 juga sudah memutuskan segala aktivitas Zahra Nur dari idol grup yang telah bersama sejak 2019.
"Maka, segala aktivitasnya pun tidak lagi berhubungan dengan JKT48. Mohon pengertianya dan terima kasih," tulis manajemen mengakhiri pengumuman.
Pada 15 Agustus 2021 foto yang diduga mirip Zahra dan seorang pria dari boyband UN1TY, Fiki.
Mengutip @kopiidol, akun anonim itu mengunggah foto berisi empat kolase potret perempuan yang diduga Zahra bersama Fiki.
Pertama saat remaja itu dipangku pria yang mengenakan kaos putih. Selain itu, hadir pula rangkulan mesra yang dilakukan perempuan bermasker hitam ini kepada lawan jenisnya.
Tag
Berita Terkait
-
Seruan Keras Nabilah Eks JKT48 Usai Lihat Pengungsi Palestina: Ini Genosida!
-
Nabilah Eks JKT48 Jadi Relawan ke Yordania, Sempat Dicurigai Bawa Sajam
-
Stylish dan Modern! 5 Ide Smart Casual Outfit Zee JKT48 yang Bisa Dicoba
-
Aksi Panggung JKT48 Guncang Grand Final AXIS Nation Cup 2025
-
JKT48 Bawa Sukacita ke Panggung Synchronize Fest 2025
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu