Suara.com - Fenomena artis cerai karena dituding selingkuh tak jarang terjadi di dunia entertainment Indonesia. Baru-baru ini, terkuak gugatan cerai yang diajukan oleh Tyna Kanna, Aldi Bragi, dan Dhena Devanka diduga akibat perselingkuhan.
Padahal, rumah tangga mereka jarang diterpa isu miring. Bahkan, banyak netizen yang juga menjadikan rumah tangga mereka sebagai panutan alias marriage goals.
Sayang seribu sayang, banyak yang lupa bahwa apa yang dipertontonkan tak mesti sama dengan kondisi sesungguhnya. Lalu siapa sih mereka ini? Inilah daftar artis cerai karena dituding selingkuh!
1. Ahmad Dhani
Siapa yang tak ingat kasus perceraian Ahmad Dhani dan Maia Estianty? Tahun 2008, kasus perceraian ini jadi perbincangan banyak orang.
Bagaimana tidak, Maia menggugat cerai Ahmad Dhani karena tuduhan perselingkuhan. Kala itu, Mulan Jameela dituduh jadi orang ketiga.
Sampai sekarang pun, stigma masyarakat bahwa Mulan adalah orang ketiga tetap melekat. Padahal, tak ada yang tahu juga bagaimana kebenarannya.
2. Krisdayanti
Tak kalah ramai dari Ahmad Dhani dan Maia Estianty, perceraian Krisdayanti dan Anang Hermansyah juga mengundang kontroversi. Pasalnya, saat masih berstatus istri Anang, Krisdayanti mengaku menjalin hubungan dengan Raul Lemos.
Baca Juga: 10 Perjalanan Cinta Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi, Nikah Beda Usia hingga Cerai
Di sisi lain, Raul Lemos juga sudah punya istri bernama Sechan Sagran. Kini, KD dan Raul telah menikah dan dikaruniai dua orang anak.
3. Tora Sudiro
Tora Sudiro diduga selingkuh dengan Mieke Amalia saat masih terikat pernikahan dengan Anggraini Kadiman. Tora akhirnya bercerai dengan Anggraini dan menikah dengan Mieke segera setelah proses perceraiannya selesai.
4. Ayus Sabyan
Ahmad Fairus alias Ayus, keyboardist dan pendiri grup Sabyan gambus digugat cerai oleh istrinya, Ririe Fairus pada Januari 2021 silam. Ayus diduga menjalin hubungan gelap dengan vokalis grupnya sendiri, yaitu Nissa.
Hingga kini Ayus dan Nissa masih bungkam, tetapi adik Ayus dan adik Ririe membenarkan isu tersebut.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Sinopsis The Pitt Season 2, Debut dengan Skor 100 Persen di Rotten Tomatoes
-
Iva Deivanna Rilis Sisa Waktu Senja, Kolaborasi Apik Bersama Bemby Noor yang Siap Hiasi Layar Lebar
-
8 Film Yasmin Napper, Musuh dalam Selimut Segera Tayang di Bioskop
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
3 Prediksi Nasib Akhir Baek Ki Tae Made In Korea, Jadi Tumbal Elite?
-
5 Outfit Paling Standout dalam Emily in Paris Season 5, Evolusi Gaya Emily Cooper di Roma
-
Ustaz Ini Beri Saran Menohok Buat Penyerang Pandji Pragiwaksono karena Stand Up Comedy Mens Rea
-
Rekam Jejak Manohara yang Ngaku Putuskan Hubungan dengan Ibu
-
Cuma Dua Hari! Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Dusun Mayit di m.tix Mulai Hari Ini
-
8 Celah Mengecewakan di Stranger Things Season 5, Penggemar Protes?